Dikalungi Medali oleh Taufik Hidayat, Yuki/Sayaka dan Baek/Lee Langsung Tersipu-sipu

Senin, 19 Juni 2023 20:03 WIB
Penulis: Agustinus Rosario | Editor: Prio Hari Kristanto
© Shi Tang/Getty Images
Ganda putri Jepang, Yuki Fukushima/Sayaka Hirota di Fuzhou China Open 2019. Copyright: © Shi Tang/Getty Images
Ganda putri Jepang, Yuki Fukushima/Sayaka Hirota di Fuzhou China Open 2019.
Sang Legenda yang Pesonanya Tak Sirna

"Legend memang. Setelah taufik blm ada lagi yg bisa gantikan ms terbaik Indonesia," tulis @siska_nasa1121.

"Yaaa siapa sih yang ga seneng dikalungin sama legenda badminton dunia?" imbuh @hansalimann.

"Mbak Yuki seneng bngtt kek nya," tulis @iini.anaa.

"Sampai detik ini belum ada yang bisa gantikan keganasan Taufik Hidayat didunia bulutangkis apalagi Indonesia.." tulis @ferdians.aljinazy17.

"Kok saya ikutan merinding,, MasyaAllah diola para pemain badminton cewek2 juga ternyata," ujar @agustina.gin.

"Bahagia karena juara, bukan karena siapa yang mengkalungkan," tambah @hendrik.0777.

Seperti diketahui, Baek/Lee merebut gelar juara ganda putri Indonesia Open 2023 usai memenangi laga dua gim atas Fukushima/Hirota.

Unggulan kelima turnamen tersebut menang 22-20, 21-10 untuk mengamankan gelar World Tour ketiga mereka sepanjang tahun ini.

Sebelumnya, Baek/Lee juga meraih gelar juara di ajang German Open 2023 Super 300 dan Malaysia Masters 2023 Super 500.