In-depth

Apa Kabar Maria Febe, Tunggal Putri PBSI yang Mualaf dan Niat Khatam Al-Quran

Minggu, 25 Juni 2023 19:00 WIB
Penulis: Miranti | Editor: Prio Hari Kristanto
© instagram @debbysusanto
Maria Febe Kusumastuti comeback bulutangkis usai hijrah. Copyright: © instagram @debbysusanto
Maria Febe Kusumastuti comeback bulutangkis usai hijrah.
Comeback Bulutangkis Usai Hijrah

Mengulas kabar terbaru Maria Febe Kusumastuti memang tidak bisa jauh-jauh dari kegiatannya sebagai ibu bagi putri semata wayangnya dengan Andrei Adistia, Sofya.

Mantan pebulu tangkis penghuni peringkat 18 ranking BWF itu juga sibuk untuk menjadi istri Andrei Adistia yang kini disibukkan sebagai pelatih di PB Hore.

Meski demikian, belum lama ini di antara kesibukannya sebagai ibu rumah tangga, Maria Febe Kusumastuti diketahui comeback bulutangkis.

Atlet asal Boyolali itu pernah kepergok berduet dengan juara All England 2016, Debby Susanto, dan membentuk duet ganda putri berjuluk ‘the mommies.’

Julukan The Mommies ini dibuat sendiri oleh Debby Susanto dan Maria Febe Kusumastuti kaetika mereka berlatih bulutangkis bersama sambil menggendong anak-anak mereka.

“The Daddies udah ada, sekarang gantian The Mommies,” tulis Debby Susanto.

© instagram @debbysusanto
Debby Susanto dan Maria Febe beri julukan baru untuk duet keduanya, yakni The Mommies. Copyright: instagram @debbysusantoDebby Susanto dan Maria Febe beri julukan baru untuk duet keduanya, yakni The Mommies, Sumber: Instagram @debbysusanto.

Agaknya julukan The Mommies ini langsung direspons kocak oleh Badminton Lovers yang dianggap sebagai saingan baru The Daddies, julukan ganda putra Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.

Bahkan di instagram, banyak sematan komentar yang mendukung jika Debby Susanto/Maria Febe Kusumastuti akan comeback bertanding untuk menemani perjuangan The Daddies Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.