Ahsan/Hendra Gemilang Tampil di Canada Open 2023, BL Malah Sibuk Sentil PBSI
Sementara itu, pada unggahan akun Instagram @badminton_talk yang memposting kemenangan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, badminton lovers langsung membanjiri kolom komentar.
Banyak penggemar bulutangkis yang menyentil PBSI karena tak menurunkan pemain-pemainnya padahal turnamen ini merupakan level S500.
“PBSI kenapa ga nurunin si mayan loh S500 kalaupun mau di lvl atas aja itupun jarang dapet podium juga,” @dav****.
“Yang lain pada dilantik jadi pada ga ikug tufnamen kali,” @ari****.
“Satu2nya wakil indonesia, semoga podium tertinggi,” @tom****.
“Si paling daftar turnamen sendiri,” @rey****.
Sementara itu, beberapa wakil PBSI yang tak turun di Kanada Open bakal terjun di dua turnamen bulutangkis Korea Open dan Japan Open.
Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan sendiri dilaporkan absen di Korea Open yang dijadwalkan digelar pada 18 hingga 23 Juli mendatang.
Sementara itu, jika Ahsan/Hendra berhasil naik podium dan atau juara di Canada Open, peluang untuk lolos kualifikasi Olimpiade Paris 2024 semakin terbuka lebar.
Pasalnya, hanya ada dua wakil dari setiap negara di masing-masing sektor. Ganda putra Indonesia sendiri ada Leo/Daniel dan Fajar/Rian yang teratas di klasemen Race to Olympic.