INDOSPORT.COM – Prestasi yang mentok menjadi salah satu alasan sektor ganda campuran bulutangkis Indonesia layak diperhatikan PBSI usai degradasi Bobby Setiabudi
Salah satu kabar yang muncul belakangan adalah soal degradasi empat pemain tunggal putra oleh PBSI yang mengagetkan penggemar bulutangkis.
Hal ini terungkap dari munculnya Bobby Setiabudi menjadi salah satu pemain yang turun di Indonesia International Challenge.
Terungkap dari penelusuran di media sosial bahwa Bobby Setiabudi kemudian turun di Indonesia International Challenge sebagai pemain dari PB Djarum.
Selain Bobby Setiabudi, ada beberapa pemain yang kemudian didegradasi oleh PBSI dari sektor tunggal putra.
Ada Ikhsan Leonardo Rumbay, Yonatan Ramlie, dan Alfito Yudanto yang kemudian undur diri dari Cipayung pada Juli 2023.
Di sisi lain, Bobby Setiabudi merupakan salah satu pemain yang menarik, mengingat sempat masuk dalam tim Piala Suhandinata pada 2019 lalu.
Mengingat prestasi gemilang Bobby Setiabudi, Badminton Lovers kemudian memberikan ungkapan soal sektor lain.
Ganda campuran menjadi salah satu sektor yang menjadi sorotan badminton lovers, mengingat jarangnya mendapat prestasi.
Seperti diketahui, sektor ganda campuran kini memiliki dua pasangan utama, yaitu Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari dan Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati.