In-depth

Didesak Netizen, Pantaskah 3 Ganda Campuran PBSI Ini Didegradasi?

Senin, 10 Juli 2023 18:35 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Isman Fadil
© PBSI
Pasangan ganda campuran Indonesia, Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela. (Foto: PBSI) Copyright: © PBSI
Pasangan ganda campuran Indonesia, Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela. (Foto: PBSI)
Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela

Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela menjadi salah satu nama pasangan ganda campuran Indonesia yang disebut-sebut oleh netizen agar segera di degradasi.

Meski sudah bisa dibilang berstatus sebagai pemain senior, namun Zachriah/Hediana belum mampu memenuhi ekspektasi.

Bahkan ganda campuran peringkat ke-31 di ranking BWF itu kesulitan bersaing dengan para pasangan senior lainnya.

Tercatat, pencapaian terbaik Zachriah/Hediana ialah hanya menyentuh babak perempat final di Thailand Open 2023 dalam 10 pertandingan yang dilakoninya pada sepanjang paruh musim 2023 ini.

Sisanya ialah satu kali tersingkir di babak kedua dan delapan pertandingan lainnya selalu gagal di babak pertama atau 32 besar di ajang BWF World Tour.

Namun ada salah satu hal yang paling mengecewakan dari Zachriah/Hediana menurut para netizen dan BL di media sosial.

Yakni Zachriah/Hediana yang sempat menyandang status sebagai unggulan kedua nyatanya tersingkir di babak pertama oleh pemain non unggulan di SEA Games 2023 kemarin.

Hal ini pun memicu munculnya kritik pedas dari para pecinta bulutangkis Indonesia karena sudah mengecewakan.

Alhasil pencapaian buruk di SEA Games 2023 dan performa yang tak kunjung membaik membuat Zachriah/Hediana diminta untuk didegradasi.