Potret Tim Bulutangkis Indonesia Bertolak ke Korea Open: BL Salfok MD Tukar-tukar Partner

Minggu, 16 Juli 2023 11:23 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Isman Fadil
© PBSI
Badminton Lovers salah fokus dengan potret keberangkatan tim bulutangkis Indonesia ke Yeosu jelang Korea Open 2023. (Foto: PBSI) Copyright: © PBSI
Badminton Lovers salah fokus dengan potret keberangkatan tim bulutangkis Indonesia ke Yeosu jelang Korea Open 2023. (Foto: PBSI)

INDOSPORT.COM - Badminton Lovers salah fokus dengan potret keberangkatan tim bulutangkis Indonesia ke Yeosu jelang Korea Open 2023.

Pasalnya, sejumlah potret yang diabadikan PBSI lewat akun Instagram-nya pada Sabtu (15/07/23) menyoroti para pebulutangkis sektor ganda putra saling tukar partner.

Potret tersebut diambil saat tim bulutangkis Indonesia sedang bersiap terbang ke Korea dari bandara International Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten pada Sabtu malam WIB.

Dimulai dengan pose Yeremia Erich Rambitan bersama Daniel Marthin. Yeremia sejatinya memiliki pasangan asli Pramudya Kusumawardana sementara partner asli Daniel ialah Leo Rolly Carnando.

Namun, Pramudya justru diperlihatkan berpose akrab dengan jawar All England 2022 Bagas Maulana, sedangkan Leo dirangkul oleh runner-up Korea Open 2022, Muhammad Rian Ardianto.

Adapun partner Bagas yakni Muhammad Shohibul Fikri justru tampak akrab dengan mitra Rian, yakni Fajar Alfian.

Unggahan PBSI yang menyoroti pemain ganda putra bertukar partner ini pun langsung memancing perhatian Badminton Lovers, seperti terlihat di kolom komentar.

@si_hilarious: “SEMANGAT! lucu sekali fotonya pada tuker-tukeran partner.”

@irfananwar86: “Jangan sampai menyisakan 1 wakil lagi di final, atau parahnya tidak ada wakil.”

@mutik_audita: “Konsepnya yang MD pada tuker-tukeran partner.”

@dcsetiaa: “Safe flights semua, btw MD-nya pada tukeran fotonya.”

@duabunga_tys: “Kebanyakan ganda putra yang difoto karena engagementnya lebih gede.”

@nongmior: “Kelihatan ganda putra fisiknya nambah kekar dan gagah. Kayaknya benar2 digenjot latihan fisiknya nih sama pelatih fisik.”

Ganda putra memang menjadi sektor yang memiliki wakil terbanyak yang dikirim Indonesia setelah beberapa wakil memutuskan mundur beberapa hari ini.

Menurunkan empat wakil terbaiknya, Indonesia berharap bahwa Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dan kawan-kawannya bisa membawa pulang gelar juara.

Hal ini juga persis seperti yang disampaikan Fajar/Rian menjelang keberangkatan. Mereka mengusung misi meraih hasil lebih baik di Korea Open setelah gagal di tiga turnamen terakhir.