Ahsan/Hendra Banjir Pesan Cinta Badminton Lovers di Ambang Cetak Sejarah Kejuaraan Dunia

Jumat, 18 Agustus 2023 11:35 WIB
Penulis: Serly Putri Jumbadi | Editor: Prio Hari Kristanto
© PBSI
Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan banjir dukungan dari penggemar bulutangkis (Badminton Lovers) jelang Kejuaraan Dunia 2023. Copyright: © PBSI
Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan banjir dukungan dari penggemar bulutangkis (Badminton Lovers) jelang Kejuaraan Dunia 2023.

INDOSPORT.COM – Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan banjir dukungan dari penggemar bulutangkis (Badminton Lovers) jelang Kejuaraan Dunia 2023.

Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan menjadi salah satu wakil Indonesia yang paling dinantikan kiprahnya di ajang Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2023.

Bukan tanpa sebab, pasangan berjuluk The Daddies itu telah melakoni lima kali edisi Kejuaraan Dunia, dan kali ini mereka akan bersaing dengan pebulu tangkis muda lainnya.

Meski tak lagi berusia belia, Ahsan/Hendra masih menunjukkan tren positifnya pada musim 2023. Salah satunya dengan keluar sebagai runner-up di All England.

Sementara itu, para kontingen tim Indonesia telah bertolak ke Kopenhagen, Denmark untuk mengikuti Kejuaraan Dunia 2023 pada Kamis (17/08/23).

Salah satu kontingen Indonesia yakni Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan turut serta berangkat ke Denmark dengan rombongan PBSI lainnya.

Hal ini terlihat dari unggahan di akun Instagram pribadi Hendra Setiawan yang menunjukkan potretnya bersama Mohammad Ahsan tengah berada di dalam pesawat.

“(ke) Kopenhagen untuk Kejuaraan Dunia kami yang kelima,” tulis Hendra dalam keterangannya.

Sebagai informasi, Ahsan/Hendra sendiri telah mengoleksi tiga medali emas Kejuaraan Dunia. Tepatnya pada edisi 2013, 2015 serta 2019.

Jika pada edisi 2023 kali ini mereka berhasil menyabet emas, The Daddies akan mencetak sejarah menjadi satu-satunya ganda putra Indonesia yang mengoleksi empat medali emas Kejuaraan Dunia.