BWF Ikut Ketar-ketir Nantikan Duel Jonatan Christie vs Lee Zii Jia di Kejuaraan Dunia 2023

Senin, 21 Agustus 2023 17:43 WIB
Penulis: Serly Putri Jumbadi | Editor:
© PBSI
Fedrasi Bulutangkis Dunia (BWF) ikut ketar-ketir nantikan duel Jonatan Christie vs Lee Zii Jia di Kejuaraan Dunia 2023. Copyright: © PBSI
Fedrasi Bulutangkis Dunia (BWF) ikut ketar-ketir nantikan duel Jonatan Christie vs Lee Zii Jia di Kejuaraan Dunia 2023.

INDOSPORT.COM – Fedrasi Bulutangkis Dunia (BWF) ikut ketar-ketir nantikan duel Jonatan Christie vs Lee Zii Jia di Kejuaraan Dunia 2023.

Pertandingan yang menarik untuk disaksikan di partai perdana Kejuaraan Dunia 2023 kali ini ada di sektor tunggal putra yang mempertemukan Jonatan Christie vs Lee Zii Jia.

Bukan tanpa sebab, Jonatan sendiri berstatus sebagai unggulan kelima akan bersua dengan Lee Zii Jia yang pernah menduduki peringkat 2 di ranking BWF.

Jonatan Christie sendiri tampil cukup baik di musim 2023 kali ini dengan mengantongi satu gelar juara di Indonesia Masters dan runner-up di Japan Open.

Sementara Zii Jia sendiri tampil kurang memuaskan di 2023. Namun, ia pernah gemilang dengan meraih gelar juara di All England 2021 hingga emas Kejuaraan Asia 2022.

Oleh sebab itu, duel Jonatan vs Zii Jia sendiri menjadi sorotan banyak berbagai pihak. Tak terkecuali BWF sebagaimana dalam artikel yang diunggah di laman resmi.

“Laga blockbuster (paling menjadi favorit) adalah antara juara All England Lee Zii Jia vs unggulan kelima Jonatan Christie,” tulis BWF.

Sementara itu, laga kali ini bisa menjadi kesempatan bagi Jonatan. Mengingat tunggal putra Malaysia tersebut kerap terhenti langkahnya di babak-babak awal di musim 2023.

Namun, pada turnamen terakhir sebelum Kejuaraan Dunia 2023, Lee Zii Jia tampil apik di Australia Open dengan melaju hingga babak perempat final.

Patut menjadi waspada bagi Jonatan di mana kala itu langkahnya terhenti di babak kedua Australia Open 2023 usai dikalahkan wakil Malaysia, Ng Tze Yong.