Gagal Revans, Jonatan Christie Dibantai Lee Zii Jia di Kejuaraan Dunia 2023

Senin, 21 Agustus 2023 21:07 WIB
Penulis: Serly Putri Jumbadi | Editor:
© PBSI
Tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie di Semifinal Japan Open 2023 hari ini, Sabtu (29/07/23). (Foto: PBSI) Copyright: © PBSI
Tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie di Semifinal Japan Open 2023 hari ini, Sabtu (29/07/23). (Foto: PBSI)
Gagal Revans

Seperti diketahui, Indonesia hanya mengirimkan dua waki di sektor tunggal putra di Kejuaraan Dunia 2023 yakni Jonatan Christie dan Chico Aura Dwi Wardoyo.

Sebelumnya, Anthony Ginting turut serta bersama kontingen Merah Putih. Namun, ia memutuskan absen karena baru saja kehilangan sang ibunda.

Sementara itu, Chico Aura Dwi Wardoyo sendiri berhasil melaju ke babak 32 besar usai mengalahkan wakil Australia Nathan Tang dalam dua gim.

Sayangnya, keberhasilan Chico melaju ke babak 32 besar gagal diikuti Jonatan Christie yang harus mengakui keunggulan Lee Zii Jia lewat dua gim langsung.

Hal ini turut menjadi catatan kurang positif bagi Jonatan yang kembali gagal revans atas Lee Zii Jia setelah menelan tiga kekalahn beruntun.

Sebelum berlaga di Kejuaraan Dunia 2023, Jonatan Christie menelan kekalahan dari Zii Jia di All England 2020, Kejuaraan Asia dan Denmark Open 2022.

Di All England 2020, Jonatan terhenti langkahnya di babak 16 besar dari Zii Jia melalui dua gim langsung dengan skor 15-21, 13-21.

Sementara di Kejuaraan Asia 2022, Jonatan harus mengakui keunggulan Lee Zii Jia di babak final melalui dua gim ketat dengan skor 17-21, 21-23.

Pada pertemuan terakhir sebelum Kejuaraan Dunia, Jonatan Christie kalah lewat rubber game ketat dengan skor 16-21, 21-18, 18-21, tepatnya di ajang Denmark Open 2022.

Usai langkahnya terhenti di babak 64 besar Kejuaraan Dunia 2023, Jonatan sendiri akan kembali berlaga di turnamen selanjutnya yakni Hong Kong Open.