Momen Anthony Ginting Tak Henti Disemangati Coach Irwansyah Bikin Haru China Open 2023

Rabu, 6 September 2023 21:15 WIB
Penulis: Miranti | Editor: Izzuddin Faruqi Adi Pratama
© PBSI
Momen haru Coach Irwansyah dan Anthony Ginting di China Open 2023. Copyright: © PBSI
Momen haru Coach Irwansyah dan Anthony Ginting di China Open 2023.
Momen Haru Irwansyah dan Anthony Ginting

Sadar akan situasi Anthony Sinisuka Ginting yang sedang berusaha bangkit usai ditinggal pergi sang ibunda, Coach Irwansyah tak berhenti memberikan dukungan pada sang murid di tepi lapangan China Open 2023.

Entah saat Anthony Ginting mendapatkan poin atau pun melakukan kesalahan, Coach Irwansyah selalu setia memberikan tepuk tangan dan meneriakkan kata-kata penyemangat.

Momen-momen hangat antara Anthony Ginting dan sang pelatih di China Open 2023 itu diviralkan oleh para badminton lovers Indonesia.

Seperti cuitan berikut yang menyoroti hubungan Anthony Ginting dengan Coach Irwansyah sudah seperti ayah dan anak kandung.

“Ayah terbaik yang pernah ada. Itulah dia,” tulis twitter @haloakukejora.

Cuitan berikut ini juga menyiratkan keharuan badminton lovers Indonesia atas aksi tulus coach Irwansyah yang terus berteriak memberikan dukungan untuk Anthony Ginting.

Sesungguhnya banyak momen-momen lain yang viral di media sosial karena banyak keharuan bertebaran di pertandingan antara Anthony Ginting vs Kanta Tsuneyama tersebut.

Namun pada intinya, badminton lovers Indonesia tentu memberikan dukungan setianya pada Anthony Sinisuka Ginting yang sedang berusaha bangkit untuk kariernya di bulutangkis.

Selanjutnya usai China Open 2023, Anthony Sinisuka Ginting akan melanjutkan perburuan gelar juara di turnamen bulutangkis Hong Kong Open pada 12 sampai 17 Agustus.