In-depth

KO di Hong Kong Open, Kapan Terakhir Kali Viktor Axelsen Tumbang di Babak Pertama?

Kamis, 14 September 2023 12:35 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Isman Fadil
© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Viktor Axelsen ternyata juga pernah gugur di babak pertama, sebelum keok di 32 besar Hong Kong Open 2023. Copyright: © Herry Ibrahim/INDOSPORT
Viktor Axelsen ternyata juga pernah gugur di babak pertama, sebelum keok di 32 besar Hong Kong Open 2023.

INDOSPORT.COM Viktor Axelsen ternyata juga pernah gugur di babak pertama, sebelum keok di 32 besar Hong Kong Open 2023.

Viktor Axelsen saat ini tengah menjadi sorotan setelah secara mengejutkan keok di babak pertama Hong Kong Open 2023 pada Rabu (13/09/23).

Axelsen kalah lewat dua gim langsung dari pemain cadangan asal Chinese Taipei Chia Hao Lee (PFR) dengan skor 16-21 dan 10-21.

Hasil tersebut pun membuat publik terkejut, karena Axelsen dikenal sebagai seorang ‘alien’ atau pemain yang sangat sulit ditaklukan.

Namun nyatanya ia kini menunjukkan bahwa dirinya hanyalah manusia biasa karena kalah di babak pertama dan dikalahkan oleh pemain cadangan yang dipromosikan ke daftar utama.

Axelsen sendiri langsung memberikan klarifikasi bahwa kekalahan ini dialaminya karena tubuhnya merasa kelelalahan usai tampil gemilang di China Open 2023 dan langsung main di Hong Kong Open 2023.

“Kalah dari pemain yang tampil lebih baik hari ini. All the best Chiao Hao Lee. Sekarang saya pikir tubuh saya meminta saya untuk beristirahat beberapa hari,” cuit Viktor Axelsen.

“Jadi saya akan membiarkan tubuh dan mental saya beristirahat selama beberapa hari sebelum comeback lagi. Terima kasih atas dukungannya,” tambahnya.

Namun ini bukan pertama kalinya Axelsen keok di babak pertama pada sebuah pertandingan BWF World Tour.

Viktor Axelsen juga sempat tersingkir di babak pertama maupun babak kedua di sebuah ajang bulutangkis di masa lalu.