Media Asing Agungkan Gregoria Mariska di Asian Games, Tunggal Putri China Lewat!

Minggu, 24 September 2023 05:30 WIB
Penulis: Serly Putri Jumbadi | Editor: Juni Adi
© PBSI
Tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung di Japan Open 2023. (Foto: PBSI) Copyright: © PBSI
Tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung di Japan Open 2023. (Foto: PBSI)
Tren Positif Gregoria Berpotensi Jadi Ancaman

Gregoria Mariska menjadi pebulu tangkis Indonesia yang paling banyak mendapat sorotan usai tampil cukup apik di beberapa turnamen terakhir jelang Asian Games.

Tunggal putri peringkat 7 di ranking BWF itu berhasil menyabet gelar juara di Spain Masters serta runner-up di Malaysia Masters.

Tak hanya itu, Gregoria juga berhasil mencetak sejarah lolos ke semifinal turnamen bulutangkis level super 750 yakni Japan Open 2023.

Selain itu, Gregoria juga berpotensi menjadi ancaman bagi tunggal putri papan atas dunia seperti Chen Yufei hingga He Bingjiao di Asian Games 2022.

Tak hanya tampil impresif dengan meraih juara di Spain Masters, Gregoria Marisk juga berhasil mengalahkan tunggal putri unggulan.

Sebut saja seperti peraih emas Olimpiade Rio 2016 Carolina Marin. Gregoria berhasil mengalahkan wakil Spanyol itu di 2 turnamen yakni Spain Masters dan Hong Kong Open.

Selain itu, Gregoria juga gemilang mengalahkan Juara Dunia Bulutangkis 2019 yakni PV Sindhu di partai final Spain Masters 2023.

Tak hanya itu, tunggal putri nomor 1 Indonesia itu juga berhasil mengalahkan pebulu tangkis yang menghuni top 5 di ranking BWF.

Sebut saja seperti Akane Yamaguchi yang pernah ia kalahkan di Japan Open. Hingga Chen Yufei yang pernah ditaklukkan di ajang BWF World Tour Finals 2022.

Oleh sebab itu, Gregoria Mariska bisa saja menjadi kuda hitam di Asian Games dan berpotensi untuk mencetak sejarah menyabet medali di sektor tunggal putri untuk Indonesia.