Fakta Coach Irwansyah yang Jarang Diketahui, Wasit Bulutangkis Sampai Takjub

Senin, 25 September 2023 12:00 WIB
Penulis: Martini | Editor: Subhan Wirawan
© PBSI
Pelatih bulutangkis tunggal putra Indonesia, Irwansyah, di Australian Open 2022. (Foto: PBSI) Copyright: © PBSI
Pelatih bulutangkis tunggal putra Indonesia, Irwansyah, di Australian Open 2022. (Foto: PBSI)
Pesan Irwansyah Jelang Asian Games 2022

Saat ini Irwansyah akan mendampingi para pemain Indonesia di Asian Games 2022. Ia paham jika persaingan sektor tunggal putra sangat ketat, baik di nomor individu maupun beregu.

Indonesia mengirim empat wakil terbaiknya di Asian Games 2022, mulai dari Jonatan Christie, Anthony Sinisuka Ginting, Chico Aura Dwi Wardoyo, dan Shesar Hiren Rhustavito.

Saat ditemui awak media di Pelatnas PBSI, Cipayung, Jakarta Timur, Rabu (20/09/23), Irwansyah melihat peluang wakil Indonesia untuk berjaya lagi di Asian Games 2022.

"Sektor tunggal putra memang selalu ketat. Kalau menurut saya dari Asian Games 2018 sampai sekarang ya tetap terus semuanya (memiliki peluang) 50:50," tutur Irwansyah.

Pada Asian Games 2018 lalu, Jonatan Christie keluar sebagai juara dan meraih medali emas, disusul Anthony Sinisuka Ginting yang meraih medali perunggu.

Tak lupa, kedua pemain juga berperan penting saat tim putra Indonesia meraih medali emas dari nomor beregu.

Irwansyah berharap para pemain bisa tampil lepas tanpa beban di Asian Games, sehingga bisa mempertahankan medali emas di tahun ini.

"Makanya saya bilang, paling penting pemain kita ini jangan terlalu memikirkan hal-hal yang terlalu membebani diri sendiri. Itu saja yang dari saya," pesan Irwansyah lewat media.

"Karena yang kita lihat, kalau mereka bisa bermain dengan enjoy, juara itu datang buat mereka. Ya, kuncinya mereka harus enjoy."

Perhelatan Asian Games 2022 akan dihelat pada 23 September hingga 8 Oktober. Khususnya untuk cabor bulutangkis, mulai 28 September hingga 7 Oktober mendatang.