In-depth

Negara yang Jadi Batu Sandungan Tim Bulutangkis Indonesia di Asian Games 2022

Kamis, 28 September 2023 10:48 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Indra Citra Sena
© PBSI
Terdapat sejumlah negara yang bisa menjadi batu sandungan tim bulutangkis Indonesia di Asian Games 2022. (Foto: PBSI) Copyright: © PBSI
Terdapat sejumlah negara yang bisa menjadi batu sandungan tim bulutangkis Indonesia di Asian Games 2022. (Foto: PBSI)

INDOSPORT.COM – Terdapat sejumlah negara yang bisa menjadi batu sandungan tim bulutangkis Indonesia di Asian Games 2022.

Saat ini masih berlangsung ajang Asian Games 2022 pada 23 September sampai 8 Oktober mendatang di Hangzhou, China.

Bulutangkis sebagai salah satu cabang olahraga yang paling dinantikan masyarakan Indonesia pun sebentar lagi bakal bergulir.

Cabor bulutangkis di Asian Games 2022 sendiri akan dimulai pada Kamis (28/9/23) hingga Minggu (1/10/23) mendatang.

Indonesia sendiri merupakan salah satu negara jagoan di cabor bulutangkis di pesta olahraga empat tahunan ini.

Indonesia tercatat menjadi negara tersukses kedua dengan mengemas 99 medali, ada di belakang China dengan 107 medali di Asian Games.

Pada edisi kali ini, Indonesia tentu menurunkan skuat terbaiknya baik di nomor beregu putra maupun tim putri.

Apalagi tim putra Indonesia berstatus unggulan pertama, sedangkan tim putri berstatus non-unggulan.

Hasil drawing atau undian telah mengumumkan Rabu (27/8/23). Tim Merah Putih diuntungkan karena keduanya langsung lolos ke perempat final berkat undian bye di awal.

Meski demikian, ada sejumlah negara yang bisa menjadi batu sandungan Indonesia di nomor beregu ajang Asian Games 2022.