Indonesia Runner Up Piala Suhandinata 2023, Alwi Farhan Ukir Rekor Tak Terkalahkan

Minggu, 1 Oktober 2023 15:29 WIB
Penulis: Miranti | Editor: Isman Fadil
© PP PBSI
Mengintip rekor sempurna Alwi Farhan, tunggal putra yang sukses mengantarkan tim bulutangkis beregu campuran Indonesia meraih predikat runner up Piala Suhandinata 2023. Copyright: © PP PBSI
Mengintip rekor sempurna Alwi Farhan, tunggal putra yang sukses mengantarkan tim bulutangkis beregu campuran Indonesia meraih predikat runner up Piala Suhandinata 2023.

INDOSPORT.COM –  Mengintip rekor sempurna Alwi Farhan, tunggal putra yang sukses mengantarkan tim bulutangkis beregu campuran Indonesia meraih predikat runner up Piala Suhandinata 2023.

Sebagaimana diketahui, tim bulutangkis Indonesia sukses menjadi runner up Kejuaraan Dunia Junior 2023 kategori beregu campuran (Piala Suhadinata).

Predikat runner-up itu diraih Alwi Farhan dan kawan-kawan usai di final pada Minggu (1/10/23) pagi WIB, harus kalah 1-3 dari tim beregu China.

Satu-satunya kemenangan Indonesia disumbang oleh Alwi Farhan atas Hu Zhe An yang tampil di partai kedua. Kala itu, Alwi Farhan menang 21-15, 19-21, 21-13.

Sementara tiga wakil Indonesia harus tumbang yakni Jonatan Farrel Gosal/Priskila Venus Esladari yang kalah 19-21 dan 14-21 dari Liao Pin Yi/Zhang Jia Han.

Tunggal putri Mutiara Ayu Puspitasari yang tampil di partai ketiga juga harus mengalami kekalahan 12-21, 21-19, 11-21 dari Xu Wen Jiang.

Serta ganda putra Muhammad Al Farizi/Nikolaus Joaquin juga tak berdaya dikandaskan Ma Sang/Zhu Yi Jun di partai keempat.

Meskipun harus puas meraih medali perak Piala Suhandinata 2023, namun pencapaian Indonesia juga tidak buruk mengingat mereka datang hanya sebagai unggulan ketujuh.

Capaian di Piala Suhandinata 2023 juga sekaligus menciptakan rekor sempurna bagi Alwi Farhan yang tidak pernah terkalahkan sepanjang keikutsertaaanya di ajang beregu musim ini.

“Rekornya di beregu tahun ini masih bersih!” tulis akun X @inisiafi.