Pesan Misterius Yonathan Ramlie Buntut Indonesia Nirmedali di Asian Games, Sindir PBSI?

Jumat, 6 Oktober 2023 13:05 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Prio Hari Kristanto
© PBSI
Pebulu tangkis independen, Yonathan Ramlie, mengunggah pesan misterius buntut tim bulutangkis Indonesia gagal meraih satupun medali di Asian Games 2022. Foto: PBSI Copyright: © PBSI
Pebulu tangkis independen, Yonathan Ramlie, mengunggah pesan misterius buntut tim bulutangkis Indonesia gagal meraih satupun medali di Asian Games 2022. Foto: PBSI

INDOSPROT.COM - Pebulu tangkis independen, Yonathan Ramlie, mengunggah pesan misterius buntut tim bulutangkis Indonesia gagal meraih satu pun medali di Asian Games 2022.

Seperti diketahui, tim bulutangkis Indonesia, harus pulang tanpa satupun medali di ajang Asian Games 2022 baik pada nomor beregu dan perorangan.

Pada nomor perorangan, kekalahan Gregoria Mariska dari Aya Ohori di babak perempat final pada Jumat (05/10/23), memastikan wakil Indonesia habis tak tersisa.

Ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dan tunggal putra Anthony Sinisuka Ginting lebih dulu tersingkir di babak perempat final usai kalah dari lawan masing-masing.

Rekor terburuk pun tercipta. Untuk pertama kalinya dalam 60 tahun, Indonesia pulang tanpa meraih satu pun medali sejak bulutangkis dipertandingkan pada 1962.

Hal ini membuat PBSI menjadi sorotan para Badminton Lovers. Bahkan, Ketua Umum PSS, Agung Firman Sampurna, banyak disebut di media sosial Twitter.

Bersamaan dengan itu, Yonathan Ramlie, melalui akun media sosial X juga mengunggah pesan menyinggung seseorang atau sebuah organisasi yang tengah jadi sorotan.

“Ya nggak habis pikir juga sih jadi spotlight netizen, dapat momen juara malah bikin pernyataan provokasi gitu. Udah kaya gini, ya udah terima dirujak aja sih,” tulis Yonathan Ramlie.

Tak pelak unggahan Yonathan Ramlie pun banyak dikaitkan oleh netizen berupa sindiran kepada PBSI  yang sempat membuat pernyataan provokasi sebelum Asian Games 2022.

Pernyataan provokasi atau kontroversi tersebut dibuat PBSI ketika dua wakil Indonesia berhasil menjadi juara Hong Kong Open 2023, yakni Jonatan Christie dan Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti.