Update Klasemen Race to Paris usai Asian Games: Fajar/Rian Masih Top 8, An Se-young Kudeta No. 1

Minggu, 8 Oktober 2023 09:00 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Izzuddin Faruqi Adi Pratama
© PBSI
Update klasemen Race to Paris atau Olimpiade Paris 2024 usai Asian Games 2022, di mana Fajar/Rian masih berada di top 8. (Foto: PBSI) Copyright: © PBSI
Update klasemen Race to Paris atau Olimpiade Paris 2024 usai Asian Games 2022, di mana Fajar/Rian masih berada di top 8. (Foto: PBSI)

INDOSPORT.COM - Update klasemen Race to Paris atau Olimpiade Paris 2024 usai Asian Games 2022, di mana Fajar/Rian masih berada di top 8, sedangkan persaingan ketat terjadi di sektor tunggal putri.

Usai sudah gelaran bulutangkis di Asian Games 2022 (29 September - 7 Oktober). Indonesia mencatat sejarah terkelam setelah pulang tanpa meraih satupun medali.

Gelaran Asian Games 2022 menyediakan poin, di mana ini juga akan memengaruhi persaingan para pebulutangkis pada klasemen Race to Paris atau Kualifikasi menuju Olimpiade Paris 2024.

Sayangnya, para wakil Indonesia gagal mengantongi poin signifikan menyusul rekor terburuk dalam sejarah Asian Games, yakni gagal membawa pulang satupun medali baik di nomor beregu maupun perorangan.

Hal ini dipastikan setelah tiga wakil tersisa kompak terhenti di babak perempat final yakni ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, tunggal putra Anthony Sinisuka Ginting, dan ganda putri Gregoria Mariska.

Meski Fajar/Rian akhirnya resmi lengser dari statusnya sebagai ranking 1 BWF, namun mereka masih bisa kembali ke 8 besar klasemen race to Paris pada sektor ganda putra.

Ada pun Anthony Sinisuka Ginting justru turun posisinya ke peringkat 7, setelah Shi Yuqi mencuri tempat di peringkat ke-6 pada klasemen sektor tunggal putra.

Di sektor tunggal putri, andalan Korea Selatan An Se-young berhasil kembali ke posisi pertama menggusur Akane Yamaguchi yang absen di Asian Games 2022 karena cedera.

Ada pun wakil Indonesia Gregoria Mariska naik posisinya ke urutan ketujuh berkat pencapaiannya di babak perempat final, menggeser posisi Carolina Marin, Kim Ga-eun dan Beiwen Zhang.

Untuk selengkapnya, berikut ini klasemen race to Paris atau kualifikasi Olimpiade Paris 2024 usai gelaran Asian Games 2022 di halaman kedua berita ini: