INDOSPORT.COM – Federasi Bulutangkis Dunia (BWF) memberikan pujian untuk Alwi Farhan yang cetak sejarah di Kejuaraan Dunia Junior 2023.
Bulutangkis Indonesia kembali berhasil mengharumkan nama bangsa usai sukses memborong tiga medali di Kejuaraan Dunia Junior 2023.
Ketiga gelar tersebut berhasil diraih oleh Alwi Farhan yang meraih medali emas, Chiara Marvella Handoyo medali perak, dan Jonathan Fareell Gosal/Priskila Venus Elsadar meraih perunggu.
Alwi Farhan menjadi satu-satunya wakil Indonesia yang menjadi juara, usai mengalahkan Hu Zhe An selaku unggulan ketiga asal China dengan skor 21-19, 19-21 dan 21-14, Senin (09/10/23) dini hari WIB.
Kemenangan Alwi Farhan pun langsung menyita perhatian sejumlah pihak, termasuk Federasi Bulutangkis Dunia atau BWF.
Hal Ini diketahui dari unggahan terbaru di akun BWF Media di X (twitter) pada Senin (09/10/23) siang WIB.
BWF mengunggah cuitan berupa mengapresiasi rekor yang telah dicatatkan oleh Alwi Farhan di Kejuaraan Dunia Junior 2023.
“History maker,” cuit BWF Media.
History maker. 👏 🇮🇩#BWFWorldJuniors #Spokane2023 pic.twitter.com/Xvuql9S4Ky
— BWF (@bwfmedia) October 9, 2023
Ya, pebulutangkis berusia 18 tahun ini mecatatkan sejarah luar biasa berupa menjadi peraih medali emas pertama untuk sektor Tunggal Putra Indonesia selama 31 tahun di Kejuaraan Dunia Junior.
Alhasil pujian atas rekor yang ditorehkan oleh Alwi Farhan di Kejuaraan Dunia Junior 2023 pun mendapatkan beragam reaksi dari Badminton Lovers.