Head to Head Ahsan/Hendra vs Daddies Eropa di Arctic Open 2023, Tradisi Apik OTW Rusak?

Sabtu, 14 Oktober 2023 10:02 WIB
Penulis: Miranti | Editor: Indra Citra Sena
© PBSI
Jelang pertemuan di semifinal Arctic Open 2023, mari simak head to head Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan melawan Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen. Copyright: © PBSI
Jelang pertemuan di semifinal Arctic Open 2023, mari simak head to head Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan melawan Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen.

INDOSPORT.COM – Jelang pertemuan di semifinal Arctic Open 2023, simak head to head Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan melawan Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen.

Pertemuan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dengan Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen akan tersaji di Vanta Energia Arenaa, Finlandia, pada Sabtu (14/10/23) mulai pukul 14.00 WIB.

Banyak fakta menarik tersaji dari dua ganda putra lintas benua yang saat ini berstatus sebagai ganda putra bulutangkis di top 10 ranking BWF tersebut.

Fakta pertama lantaran ini akan jadi duel sesama pasangan berjuluk The Daddies mengingat status mereka sebagai seorang ayah.

Fakta kedua lantaran ini akan jadi pertemuan ke-10 sepanjang karier Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dan Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen.

Dalam sembilan pertemuan sebelum Arctic Open 2023, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dari Indonesia lebih unggul dengan tujuh kemenangan, sementara Kim/Anders baru dua kali menang.

Meski dominan head to head, namun dalam empat pertemuan terakhirnya dengan Kim/Anders, perjalanan Ahsan/Hendra tampak lebih bergejolak.

Termasuk pertemuan di  semifinal Hong Kong Open 2023 Agustus lalu,  ketika Ahsan/Hendra takluk tiga gim dari Kim/Anders.

Di semifinal Arctic Open 2023, banyak kemungkinan bisa terjadi dari pertemuan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dan Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen.

Head to head berbicara Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan lebih unggul, namun Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen dinaungi tradisi apik di Arctic Open.