INDOSPORT.COM – Dilumat Pusarla Venkata Sindhu di babak pertama French Open 2023, Gregoria Mariska, langsung dirujak orang India sampai fans turun tangan memberi pembelaan.
Tunggal putri penghuni tujuh besar ranking BWF, Gregoria Mariska, baru saja menghadapi atlet bulutangkis India, PV Sndhu, di babak 32 besar French Open 2023.
Usai bertanding selama 69 menit pada Selasa (24/10/23) di Glaz Arena, Gregoria Mariska harus terjegal langkahnya dari PV Sindhu dengan skor 21-12, 18-21, 15-21.
Sebenarnya Gregoria Mariska mengawali langkahnya dengan cukup baik. Permainan cantik nan ciamik mampu membuat PV Sindhu tak banyak berkutik di gim pertama.
Sayangnya Gregoria Mariska gagal mempertahankan dominasinya, sehingga memberikan kesempatan untuk PV Sindhu berbalik dan memenangkan dua gim setelahnya.
Alhasil, Gregoria Mariska pun harus menyudahi langkahnya lebih cepat di French Open 2023. Selain itu, dia gagal membalaskan dendam dari dua kekalahan terakhirnya dengan PV Sindhu.
Namun apapun itu, sebenarnya capaian Gregoria Mariska secara garis besar di 2023 ini sangat luar biasa. Dia pun panen menciptakan rekor bersejarah, termasuk menjuarai Spain Masters dan membuatnya menembus top 10 ranking BWF.
Hanya saja apa boleh buat. Seberapapun apiknya catatan Gregoria Mariska, ada saja oknum yang tak berhenti memberikan hujatan.
Salah satunya adalah orang India yang menyebut Gregoria Mariska tidak pantas jadi ranking 7 dunia gara-gara kalah dari PV Sindhu di babak pertama French Open 2023.
“Tunjung tidak pantas masuk 10 besar dunia!” tulis akun X @PrashantSayshi.
Tunjung doesn't deserve to be in the top 10 in the world !! She holds a PHD degree of professional choker !!
— PRASHANT (@PrashantSaysHii) October 24, 2023
Bahkan masih ada hujatan lain-lainnya dari oknum yang diduga dari India itu, hingga membuat fans Indonesia turun tangan memberikan pembelaan untuk Gregoria Mariska.