Daftar Hadiah French Open: Jonatan Christie Bawa Pulang 'Modal Nikah' Nyaris 1 Miliar
Jonatan Christie sukses membekuk Li Shifeng dan keluar sebagai juara French Open 2023. Ia pun berhak membawa pulang hadiah sebesar 59.500 USD atau sekitar Rp892.500.000.
Sebelumnya dari Denmark Open, Jonatan Christie yang kandas di babak pertama, juga membawa pulang hadiah uang Rp12.750.000, sehingga jika ditotal nyaris mencapai 1 miliar.
Mengingat dalam waktu dekat Jonatan akan melangsungkan pernikahan dengan Shania Junianatha alias Shanju, maka banyak yang berseloroh jika uang ini adalah modal nikah.
Di sisi lain, Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri yang back to back ke final French Open dan Denmark Open 2023, otomatis dapat hadiah paling banyak.
Dari Denmark Open saja, mereka mendapat Rp446.250.000, lalu di French Open mereka juga mendapat nominal yang sama, sehingga jika ditotal jadi Rp892.500.000.
Namun, berhubung Bagas/Fikri adalah pasangan ganda, nominal ini harus dibagi dua. Berbeda dengan Jonatan yang main tunggal, hadiah seluruhnya jadi miliknya.
Selain Jonatan Christie dan Bagas/Fikri, wakil Indonesia yang meraih cuan paling banyak di tur Eropa adalah Anthony Sinisuka Ginting yang dua kali melaju ke perempat final.
Anthony Ginting meraih sekitar 70 juta dari Denmark Open, dan nominal yang sama juga di French Open. Jika ditotal, tunangan Mitzy Abigail itu membawa pulang Rp140 juta.
Untuk daftar lengkap hadiah yang didapat atlet Indonesia di turnamen Denmark Open dan French Open 2023, dapat disimak di cuitan berikut.
Dari tur Eropa bulan Oktober, tim Indonesia berhasil meraih 1 gelar juara melalui Jonatan Christie di #FrenchOpen2023 . Selamat. pic.twitter.com/MRb9UJ1lVM
— Hendri Gumay (@hendrigumay) October 29, 2023