In-depth

Termasuk Apriyani Rahayu, 3 Pebulutangkis Top Dunia yang Miliki Tato Unik

Selasa, 21 November 2023 13:53 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Indra Citra Sena
© PBSI
Pasangan ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti. (Foto: PBSI) Copyright: © PBSI
Pasangan ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti. (Foto: PBSI)
Lin Dan

Di tengah gemerlapnya prestasi Lin Dan di bulutangkis, ia juga dipenuhi dengan segudang kontroversi dan salah satu hal yang membuatnya kembali disorot adalah tato yang ia rajah di tubuhnya.

Sudah bukan menjadi rahasia lagi jika Lin Dan merupakan salah satu pebulutangkis yang amat menyukai tato. Maka tak heran jika dirinya memiliki banyak gambar yang diukir di tubuhnya.

Melansir dari media India, Femina, Lin Dan menjelaskan singkat soal makna tato yang ada ditubuhnya yang kekar tersebut.

“Saya memiliki lima tato, pertama tato Salib Kristen di lengan kiri saya, kedua tato lima bintang di lengan bawah untuk setiap acara utama yang dimenangkan yakni lima kali di Kejuaraan Dunia dan lima kali All England," katanya.

"Lalu tato ketiga sebuah teks dari lagu oleh Wands yang artinya 'Hingga Akhir Dunia, 'nama panggilan istri saya' FF 'yang berarti Fang Fang dan LD di belakang leher saya  (inisial nama saya)," ujar Lin Dan.

Lin Dan pun mengibaratkan bahwa tato sama seperti anting-anting yang digunakan oleh orang wanita dan itu akan membuat mereka terlihat cantik, demikian pula dengan tato.

Apriyani Rahayu

Apriyani Rahayu merupakan pebulutangkis Indonesia yang memiliki ukiran tato yang ada di tubuhnya.

Saat diwawancarai INDOSPORT, pasangan Siti Fadia Silva Ramadhanti itu menjelaskan ada lima tato di tubuhnya yakni gambar pesawat, tulisan dan juga medali Olimpiade.

Apriyani menjelaskan bahwa pesawat di pergelangan tangan kanan melambangkan dirinya yang merupakan sosok wanita mandiri.

Selanjutnyagambar medali di dekat lengan kanan itu menunjukan kesuksesan saat meraih medali emas Olimpiade 2020 lalu di Jepang bersama Greysia Polii.

"Ini buat saya sangat luar biasa banget untuk saya sendiri dan mungkin juga buat masyarakat Indonesia. Jadi saya dedikasikan ini untuk diri saya dan semuanya dan bangga saja dengan tato ini," ujar Apri ke INDOSPORT.com.

"Sebenarnya memang suka dan memang ada artinya juga. Kalau di dekat pergelangan tangan itu maknanya kekuatan dan juga itu karena tangan paling kuat saya di kanan,"

"Kalau pesawat itu melambangkan saya mandiri, dari kecil sudah  ke sana - ke sini sendiri. Lalu ada lambang olimpik setelah juara kemarin," jelasnya.