Li Xuerui Bidik Juara Dunia
Li Xuerui baru saja menjadi juara di BCA Indonesia Open Super Series 2014. Dia berhasil menjadi juara setelah menaklukkan musuh lamanya, tunggal putri asal Thailand, Ratchanok Intanon.
Li Xuerui kini menjadi pemain tunggal putri peringkat satu dunia. Sepanjang karier, dia dudah mengoleksi banyak gelar, seperti All England dan medali emas Olimpiade.
"Saya masih memiliki satu ambisi. Tentu saya ingin menjadi juara di kejuaran dunia," ucap Li Xuerui selepas pertandingan.
Langkah Li untuk menjadi jawara dunia tentu tak akan mudah. Terlebih perkembangan negara lain di nomor tunggal putri.
"Terhadap kekuatan dari negara lain pasti kami memilki tekanan sendiri-sendiri. Namun yang penting saya akan tampil dan memberikan penampilan yang terbaik menjadi untuk menjadi juara," tandas ia.