x

Tontowi/Liliyana Wajib Waspadai Aksi Unik Pasangan Ganda Campuran Malaysia Ini

Kamis, 14 Desember 2017 12:49 WIB
Penulis: Annisa Hardjanti | Editor: Abdurrahman Ranala
Tan Kian Meng/Lai Pei jing

Lawan Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir di hari kedua Dubai Super Series Finals, pasangan ganda campuran asal Malaysia, Tan Kian Meng dan Lai Pei jing rupanya menjadi rival yang patut diwaspadai gaya permainannya.

Pasalnya, kedua pemain tersebut tercatat pernah melakukan aksi unik saat menjalani laga di Piala Sudirman 2017, kala mereka melawan Jepang. Keunikan tersebut adalah aksi tukaran raket saat keduanya masih saling memberikan perlawanan di lapangan.

Kejadian tersebut berawan ketika raket yang digunakan oleh Tan Kian Meng putus senar. Pasangannya, Lai Pei Jing dengan cepat langsung menukar raketnya dengan raket rusak milih Tan Kian Meng. 

Secara mengejutkan, Tan Kian Meng mampu bertahan seorang diri di lapangan untuk beberapa saat lamanya, menahan perlawanan pasangan Jepang. Sedangkan di sisi lain, Lai Pei Jing dengan sigap mengambil raket baru. 

Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir di babak pertama China Open 2017.
Baca Juga

Tontowi/Liliyana akan berhadapan dengan mereka di  hari kedua fase grup BWF Super Series Finals 2017, Kamis (14/12/17) ini. Sedangkan pasangan ganda putra Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo akan berhadapan dengan wakil Jepang, akeshi Kamura/Keigo Sonoda.

Pasangan ganda campuran perwakilan Indonesia lainnya,  Praveen Jordan/Debby Susanto akan berlaga melawan pasangan ganda campuran China, Zheng Siwei/Chen Qingchen. 

BWFTontowi Ahmad/Liliyana NatsirRaketDubai Super Series Finals 2017

Berita Terkini