Kalahkan Rekan Senegara, Kevin/Marcus Rajai Nomor Ganda Putra Asian Games 2018
INDOSPORT.COM - Kevin/Marcus meraih medali emas nomor ganda putra Asian Games 2018. Kevin/Marcus melengkapi raihan gelar dalam karier mereka setelah mengalahkan Fajar/Rian.
All Indonesian final tercipta di nomor ganda putra cabor bulutangkis Asian Games 2018. Kevin Sanjaya/Marcus Gideon berhadapan dengan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.
Meski sudah dipastikan meraih medali emas dari nomor ganda putra, kedua pasangan tetap bermain sekuat tenaga demi memberi yang terbaik untuk Merah Putih.
Pertandingan harus digelar hingga rubber game untuk menentukan peraih medali emas nomor ganda putra Asian Games 2018. Fajar/Rian mampu unggul 21-13 di set pertama.
Namun di set kedua Kevin/Marcus menyamakan kedudukan dengan keunggulan 21-18. Akhirnya, Kevin/Marcus menahbiskan diri menjadi peraih medali emas Asian Games 2018 nomor perorangan ganda putra dengan tiga set, 13-21, 21-18, dan 24-22.
Kevin/Marcus yang mengalahkan Fajar/Alfian menjadi peraih medali emas ke-24 bagi kontingen Indonesia di Asian Games 2018.
1. Jalannya Pertandingan
Di luar dugaan, Fajar/Alfian berhasil unggul 5-1 atas Kevin/Marcus di awal set pertama. Namun duo minions mampu mengejar hingga skor 4-6.
Pukulan dari Fajar Alfian ke arah badan Kevin Sanjaya membuat Fajar/Rian unggul 8-4. Fajar/Rian akhirnya unggul 11-6 saat interval di set pertama.
Setelah interval, duo minions langsung tancap gas dan mengejar skor menjadi 10-11. Fajar/Rian unggul 18-13, dan terus menambah perolehan skor hingga menutup set pertama dengan skor 21-13.
Kevin/Marcus mencoba untuk mendikte permainan di set kedua, namun kesalahan masih mereka lakukan dan skor menjadi 2-4 untuk keunggulan Fajar/Rian.
Skor sempat imbang 4-4, namun Fajar/Rian kembali unggul 7-4. Smash keras dari Kevin yang gagal dikembalikan membuat skor kembali imbang, 7-7.
Duo minions akhirnya mampu unggul 11-9 di interval set kedua.
Usai interval, duo minions terus memperlebar keunggulan hingga angka 15-10. Susul menyusul angka terjadi, Kevin/Marcus hanya mampu unggul tipis 17-16.
Kevin/Marcus sempat unggul 19-16, sebelum Fajar/Rian kembali menyusul menjadi 18-19. Pengembalian dari Fajar/Rian yang keluar, membuat set kedua ditutup dengan skor 21-18 untuk keunggulan Kevin/Marcus.
Set ketiga dimulai dengan keunggulan 7-3 Kevin/Marcus atas Fajar/Rian. Tapi Fajar/Rian yang tak ingin kalah mampu mengejar hingga menyamakan skor menjadi 8-8.
Fajar/Rian yang sebelumnya tertinggal, justru mampu berbalik unggul dan menutup interval pertama dengan keunggulan 11-8.
Keunggulan Fajar/Rian mampu diperlebar menjadi 16-11 dan membuat Marcus Gideon harus jatuh bangun.
Fajar/Rian kembali unggul hingga 19-16 tapi Kevin/Marcus tak menyerah dan mengubah skor menjadi 19-19. Pertandingan set ketiga bahkan harus dilalui dengan deuce setelah skor imbang 20-20.
Pertarungan sengit dan reli panjang terjadi saat skor 22-20. Kevin dan Marcus bahkan sempat mengganti raket di tengah reli panjang.
Akhirnya, Kevin/Marcus menahbiskan diri menjadi peraih medali emas Asian Games 2018 nomor perorangan ganda putra dengan tiga set, 13-21, 21-18, dan 24-22.
Ikuti terus berita seputar sepak bola dan olahraga lain serta serba-serbi Asian Games 2018 hanya di INDOSPORT