Hasil Pertandingan BWF World Tour Finals 2018: Anthony Ginting Gagal Lolos
INDOSPORT.COM - Gelaran kompetisi badminton BWF World Tour Finals 2018, baru saja memainkan salah satu partai dari wakil Indonesia tepatnya dari nomor tunggal putra, Anthony Sinisuka Ginting yang berhadapan dengan Son Wan Ho.
Bertanding di Tianhe Gymnasium, court 1 pada pukul 10.00 WIB, Anthony Sinisuka Ginting harus mengakui keunggulan dari tunggal Korea Selatan, Son Wan Ho dan menyerah dengan dua set langsung.
Pada set pertama, Ginting mampu mengimbangi permainan Son dan menyamakan kedudukan 3-3 namun dengan banyaknya kesalahan sendiri membuat Son mampu unggul jauh bahkan hingga 7-14.
Sempat mengejar 10-14, namun lagi-lagi Ginting semakin tertinggal jauh dan membuat set pertama berakhir dengan keunggulan Son 11-21.
Pada set kedua, tak banyak perubahan dari permainan Ginting dan lagi-lagi pebulutangkis Indonesia ini mampu mengimbangi Son dan dua kali menyamakan kedudukan (6-6 dan 7-7).
Hingga pada kedudukan 9-11, Son tak lagi mampu dibendung dan terus menerus mencetak angka. Pertandingan pada set kedua pun berakhir dengan kemenangan mudah untuk Son Wan Ho, 10-21.
Kekalahan tersebut membuat langkah Anthony Sinisuka Ginting di babak BWF World Tour Finals 2018 terhenti, setelah hanya mampu finis di peringkat 4 Grup A tunggal putra.
Selain Anthony Sinisuka Ginting, terdapat lima pertandingan lagi yang akan mempertandingkan wakil Indonesia di antaranya adalah tunggal putra Tommy Sugiarto dan ganda putra Marcus Fernaldi Gideon dan Kevin Sanjaya.
Terus Ikuti Update Berita Olahraga Seputar BWF Champions dan Badminton Indonesia Lainnya di INDOSPORT.COM