3 Momen Unik yang Sudah Hiasi Australia Open 2019
INDOSPORT.COM - Turnamen Grand Slam Australia Open 2019 telah memasuki hari ketiga. Sejumlah petenis beken dunia pun masih bertahan untuk memanaskan kompetisi.
Nama-nama seperti Serena Williams, Novak Djokovic, Naomi Osaka, Rafael Nadal, Maria Saraphova, Simona Halep, hingga Caroline Wozniacki masih bertahan di kompetisi ini.
Jangan lupakan pula petenis-petenis kejutan seperti Mitchell Krueger dan juga Roberto Bautista yang masih ada di babak ketiga.
Memasuki hari ketiga turnamen berhadiah total 62,5 juta dollar Australia (Rp636 miliar) itu, terdapat sejumlah kejutan-kejutan dan kejadian unik yang menghiasi. Apa saja itu? Berikut ulasannya.
1. 1. Akhir Karier Andy Murray yang Berakhir Tangis
Pensiunnya seorang pemain besar selalu menjadi momen unik di dalam sebuah turnamen. Begitu pula pada turnamen Australia Open 2019 kali ini.
Petenis ternama asal Inggris Raya, Andy Murray, resmi gantung raket usai tersingkir di babak pertama Australia Open 2019, Senin (14/01/19).
Andy Murray tersingkir secara dramatis dalam laga berdurasi empat jam 13 menit melawan petenis Spanyol, Roberto Bautista, dengan skor 4-6, 4-6, 7-6(5), 7-6(4), dan 2-6
Seusai laga, Murray dengan nada haru mengucapkan kalimat perpisahan yang ditujukan kepada para penggemarnya di seluruh dunia.
"Jika ini adalah laga terakhir saya, itu adalah cara yang luar biasa untuk mengakhiri karier." ujar Andy Murray dikutip dari BBC Sports.
Menariknya, di tengah wawancara, Andy Murray dipertontonkan sebuah video yang berisi para petenis-petenis dunia lain yang mengucapkan salam perpisahan kepadanya. Ia pun mengaku terharu atas momen tersebut.
2. 2. Kemenangan Petenis Tertua Ivo Karlovic
Petenis asal Kroasia, Ivo Karlovic, menciptakan rekor di Australia Open 2019. Ivo menjadi petenis tertua yang memenangi sebuah pertandingan di Australia Open.
Ivo Karlovic yang telah berusia 40 tahun mengalahkan petenis Polandia, Hubert Hurkacz, dengan skor 6-7(5) 7-6(5) 7-6(3) 7-6(5).
Lawan Karlovic, Hubert Hurkacz, sendiri berusia 18 tahun lebih muda dari Ivo Karlovic.
Karlovic, yang saat ini berperingkat 73 dunia, sekaligus menjadi petenis tertua yang masih aktif di Australia Open. Untuk rekor pemain tertua sendiri dipegang oleh Ken Rosewell (44 tahun) di turnamen tahun 1978.
3. 3. Simona Halep Nyaris Jadi Pesakitan
Simona Halep hampir saja menjadi petenis nomor satu dunia yang tersingkir di babak awal Grand Slam sampai dua kali.
Halep yang saat ini berperingkat satu dunia menang dalam rubber set melawan petenis senior asal Estonia, Kanepi, dalam rubber set 6-7 (2-7), 6-4, 6-2.
Halep sempat kalah di set pertama menghadapi Kanepi. Hal ini pula yang membuat penonton dan Halep sendiri was-was kekalahannya di babak pertama sebuah turnamen Grand Slam terulang.
Halep pernah dikalahkan Kanepi dalam turnamen Amerika Serikat Terbuka. Halep pun mengaku tegang kala menghadapi Kanepi di Australia Open 2019 ini.
"Setelah kalah melawan dia di US Open ada sedikit ketegangan pada tangan saya,” ujar Halep seusai laga.
Ikuti Terus Berita Australia Open dan Olahraga Lainnya Hanya di INDOSPORT.COM