Rekap Hasil Piala Sudirman 2019: Kalah 2-3 dari Denmark, Indonesia Juara Grup!
INDOSPORT.COM – Indonesia kembali turun gelanggang dalam ajang bulutangkis bergengsi, Piala Sudirman 2019 melawan Denmark yang berakhir dengan kekalahan 2-3, berikut hasil lengkapnya.
Piala Sudirman 2019 adalah ajang bulutangkis bergengsi yang diselenggarakan setiap dua tahun sekali. Dalam edisi yang ke-16 ini, Piala Sudirman kali ini diselenggarakan di Nanning, China sejak 19 hingga 26 Mei 2019.
Di pertandingan perdana, Indonesia sukses membantai Inggris dengan skor telak 4-1 yang membuat kita berhak lolos ke babak selanjutnya. Masalahnya adalah penentuan juara grup ditentukan dari hasil Indonesia vs Denmark.
Dalam laga melawan Denmark sendiri, Indonesia turun dalam 5 nomor yang berbeda. Siapa saja wakil Indonesia yang berhasil meraih kemenangan dan bagaimana jalannya pertandingan? Berikut INDOSPORT ulas hanya untuk anda.
1. Hasil Lengkap Piala Sudirman 2019: Indonesia vs Denmark
Ganda Campuran
Partai pertama dimulai dari sektor ganda campuran di mana Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja yang turun melawan wakil Denmark, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja. Di set pertama, wakil Indonesia sempat unggul 9-7 tapi akhirnya tetap kalah, 17-21.
Jika di set pertama masih ada perlawanan yang diberikan Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja, lain hal terjadi di set kedua. Di sepanjang set kedua, wakil Indonesia malah tertinggal jauh 8-16, sebelum akhirnya menyerah 11-21.
Tunggal Putra
Kalah di game pertama, harapan wakil Indonesia jadi turun ke Anthony Sinisuka Ginting di nomor tunggal putra melawan Viktor Axelsen. Membawa beban harus menang, Anthony Ginting justru harus kalah telak 9-21.
Di set kedua, wakil Indonesia sempat memberikan perlawanan yang sengit dengan hanya tertinggal 12-13 saja. Terus memberikan perlawanan, akhirnya Anthony Ginting harus menerima kenyataan kalah dengan skor 16-21.
Ganda Putra
Di nomor ganda putra, Indonesia mengandalkan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan yang wajib mengalahkan wakil Denmark, Mathias Boe/Kim Astrup. Harapan untuk menang di game ketiga terbuka lebar setelah wakil Indonesia menang di set pertama, 22-20.
Sadar kalau game ketiga bisa dimenangkan, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan langsung menginjak gas dengan unggul 15-11. Namun wakil Denmark terus memberikan perlawanan sengit sebelum akhirnya kalah juga dengan skor 14-21.
Tunggal Putri
Skor 2-1 untuk Denmark, Indonesia pun wajib memenangkan game keempat ini agar bisa menyamakan kedudukan. Harapan itu dibebankan ke pundak, Fitriani yang turun di nomor tunggal putri melawan Mia Blichfeldt.
Di set pertama, harapan itu benar-benar sulit terwujud karena wakil Indonesia harus kalah dengan skor 13-21. Memasuki set kedua, harapan untuk membuat rubber set ternyata gagal juga setelah Fitriani kalah lagi dengan 19-21.
Ganda Putri
Game kelima ini menjadi sangat krusial bagi Indonesia karena kalau kalah lagi maka kita akan menjadi runner up grup dan berpeluang bertemu lawan yang jauh lebih sulit di babak 8 besar. Untuk itu, Indonesia wajib menang di game kelima agar hanya kalah 2-3 saja sehingga berhak jadi juara grup.
Beban menang dipikul oleh Greysia Polii/Apriyani Rahayu untuk mengalahkan Maiken Fruergaard/Sara Thygesen. Dan ekspektasi itu sepertinya bakal terwujud setelah menang di set pertama, 21-18.
Memasuki set kedua, wakil Indonesia mendapatkan perlawanan sengit dari Denmark tapi akhirnya tetap berhasil meraih kemenangan 21-13 sehingga berhak lolos sebagai juara grup. Di babak 8 besar, Indonesia berpeluang bertemu Chinese Taipei, Malaysia, atau Thailand.
Hasil Lengkap:
Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja vs Mathias Christiansen/Sara Thygesen: 17-21, 11-21
Anthony Sinisuka Ginting vs Viktor Axelsen: 9-21, 16-21
Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan vs Mathias Boe/Kim Astrup: 22-20, 21-14
Fitriani vs Mia Blichfeldt: 13-21, 19-21
Greysia Polii/Apriyani Rahayu vs Maiken Fruergaard/Sara Thygesen: 21-18,
Terus Ikuti Perkembangan Seputar Piala Sudirman 2019 dan Berita Olahraga Lainnya di INDOSPORT.