x

Gara-gara Shuttlecock, Kevin Sanjaya Sampai Dilempar Raket Oleh Lawan

Kamis, 30 Mei 2019 16:40 WIB
Penulis: Shella Aisiyah Diva | Editor: Theresia Ruth Simanjuntak
Kevin Sanjaya/Marcus Gideon saat kalah di final Badminton Asia Championships 2019.

INDOSPORT.COM - Siapa sangka kalau pasangan kuat Denmark, Kim Astrup/Anders Rasmussen, pernah melakukan hal yang kurang menyenangkan kepada Kevin Sanjaya di turnamen Swiss Open 2015?

Lewat unggahan video Badminton for Fun, @ftosport, peristiwa pelemparan raket oleh Kim Astrup tersebut terjadi di babak perempatfinal turnamen Swiss Open 2015, pada kedudukan 11-9 untuk keunggulan The Minions.

Baca Juga

Pasangan Denmark memulai servis lebih dulu. Servis mereka pun lantas berhasil dikembali Kevin dengan sempurna. Setelah itu, terjadilah aksi serang satu sama lain dari kedua kubu, hingga akhirnya aksi saling serang mereka mencapai klimaksnya.

Pengembalian tanggung Kim Astrup, berhasil dimanfaatkan Kevin Sanjaya untuk melakukan smes tajam ke arahnya. Sayang, meskipun sudah bersiap dan tampak optimis bisa mengembalikan smes tersebut, hal di luar dugaan ternyata terjadi.

Shuttlecock yang siap dikembalikan Kim Astrup ternyata menyangkut di tali raketnya hingga membuat bola tersebut tertancap di raketnya. Seolah kesal dengan insiden tersebut, Astrup pun lantas melemparkan raket miliknya ke pasangan Kevin/Marcus tanpa merasa berdosa.

Baca Juga

Beruntung, ganda nomor 1 dunia itu tak terpancing oleh tindakan provokatif pasangan Anders Rasmussen tersebut dan malah menunjukkan aksi berkelas. Kevin tertangkap video mengembalikan raket tersebut dengan sopan ke Astrup meskipun pebulutangkis Denmark tersebut sudah melakukan attitude yang tidak baik.

Pertandingan babak perempatfinal Swiss Open 2015 tersebut akhirnya berhasil dimenangkan pasangan Kevin/Marcus lewat rubber game dengan skor 22-20, 19-21 dan 21-17. Meskipun akhirnya mereka kalah atas pasangan Malaysia, Goh V. Shem/Tan Wee Kiong di babak semifinal dengan skor 21-16, 21-13.

Kevin SanjayaKevin Sanjaya/Marcus GideonKim Astrup/Andres Skaarup RassmusenSwiss Open 2019Berita OlahragaBerita Sport

Berita Terkini