Terkuak! Serena Williams Bawa 'Jimat' demi Lolos Semifinal Wimbledon 2019
INDOSPORT.COM – Serena Williams diketahui membaca secarik kertas bak 'jimat' kala sukses melenggang ke babak semifinal turnamen Wimbledon 2019 pada hari Selasa (09/17/19).
Serena Williams sukses menapaki babak semifinal di nomor tunggal putri dalam ajang Wimbledon 2019 usai menghempaskan perlawanan Alison Riske dengan skor 6-4, 4-6, 6-3.
Selama pertandingan, petenis 37 tahun itu selalu mengambil secara acak secarik keras dari dalam tasnya setiap kali jeda turun minum. Juara dunia tujuh kali itu kemudian membaca tulisan di dalam keras dari balik handuknya.
Tulisan-tulisan di dalam kertas itu tampaknya sangat membantunya menyingkirkan Alison Riske hingga akhirnya lolos ke babak empat besar dan berpeluang meraih gelar kedelapan turnamen tenis All-England Club.
Ditanya perihal kertas-kertas misterius itu, Williams pun mengungkapkan maksudnya saat wawancara pasca pertandingan.
“Kertas-kertas itu adalah pesan motivasi yang saya tulis sendiri, agar bisa tetap fokus pada pertandingan. Saya sudah membacanya selama satu dekade,” kata Williams dilansir dari laman berita olahraga Sun Sport.
“Kadang-kadang ketika saya membutuhkannya atau saya merasa perlu sesuatu untuk motivasi, saya hanya mengingat hal-hal yang saya tulis sebelum pertandingan dan hanya mencoba tetap fokus pada pesan itu," ujarnya lagi.
Masih di hari yang sama saat turun di sektor tunggal putri, Serena Williams/Andy Murray mencatatkan kemenangan atas pasangan Raquel Atawo/Fabrice Martin dengan dua set langsung 7-5, 6-3.