x

Ingin Hadapi Djokovic di Final Paris Masters, Nadal Bertekad Tampil Maksimal

Sabtu, 2 November 2019 17:32 WIB
Penulis: Masya Famely Ruhulessin | Editor: Nugrahenny Putri Untari
Rafael Nadal bisa saja bertemu Novak Djokovic di final Paris Masters 2019.

INDOSPORT.COM - Ingin berhadapan dengan Novak Djokovic di partai final Paris Masters 2019, Rafael Nadal telah berkomitmen untuk tampil maksimal.

Nadal baru saja mengalahkan Jo-Wilfried Tsonga dalam babak perempatfinal dan ia dipastikan akan berhadapan dengan petenis asal Kanada, Denis Shapovalov, Sabtu (02/11/19) malam.

Ingin sekali berhadapan dengan Novak Djokovic yang merupakan salah satu pesaing terberatnya, seperti dikutip dari aman berita tenis Tennis World USA, petenis asal Spanyol itu pun berjanji akan memperbaiki performanya.

Baca Juga

"Pada hari-hari sebelumnya saya tidak bermain dengan maksimal. Melawan Jo adalah pertandingan yang sangat baik. Di set pertama saya bermain bagus dan di set kedua, Jo terpengaruh mental,” ungkap Rafael Nadal.

Menurut Nadal, Djokovic adalah salah satu pemain tenis terbaik dalam sejarah dan dia merasa nyaman di lapangan keras. Karena itu, ia harus bermain dengan baik sehingga bisa melewati hadangan Denis Shapovalov di semifinal Paris Masters.

“Sangat penting bagi saya untuk mencapai semifinal di sini. Saya akan menghadapi Denis, yang bermain sangat bagus. Ia baru saja menang di Stockholm dengan cara yang brilian,” tukasnya.

Baca Juga

Penampialn Rafael Nadal di Paris Masters tahun ini sendiri cukup gemilang. Ia berhasil menang dengan mencetak kemenangan dua set langsung tidak hanya melawan Tsonga tetapi juga Adrian Mannarino dan Stan Wawrinka.

Di sisi lain, Novak Djokovic akan menghadapi Grigor Dimitrov untuk mendapat tempat di final. Sebelumnya, ia berhasil membalaskan dendamnya dengan mengalahkan Stefanos Tsitsipas dalam babak perempatfinal kemarin.

Rafael NadalJo-Wilfried TsongaTenis Paris MastersNovak DjokovicTenisBerita SportBerita Tenis

Berita Terkini