x

Kalah Lagi di Korea Masters, Ranking Rival Abadi Anthony Ginting Dipastikan Kian Buruk

Rabu, 20 November 2019 17:16 WIB
Penulis: Shella Aisiyah Diva | Editor: Theresia Ruth Simanjuntak
Kekalahan rival abadi Anthony Sinisuka Ginting, yakni Son Wan-ho di Korea Masters 2019 dipastikan membuat rankingnya di BWF kian memprihatinkan.

INDOSPORT.COM - Kekalahan rival abadi Anthony Sinisuka Ginting, yakni Son Wan-ho, di Korea Masters 2019 dipastikan membuat rankingnya di BWF kian memprihatinkan.

Son Wan-ho diketahui mengalami cedera ACL ketika bertanding di All England 2019 yang membuatnya terpaksa absen panjang dan baru comeback di turnamen Macau Open 2019.

Baca Juga

Comeback pertama kali usai absen sekian lama, Son Wan-ho berhasil mencapai babak kedua Macau Open 2019 dan akhirnya kalah dari wakil China, Sun Fei Xiang, dengan skor 10-21, 17-21.

Belum menyerah, Son Wan-ho pun kembali mencoba peruntungan di Fuzhou China Open 2019 dan sudah harus kalah di babak pertama atas Shi Yuqi dengan skor kembar 17-21.

Usai Fuzhou China Open 2019, pebulutangkis yang menjadi salah satu rival abadi Anthony Ginting tersebut kembali ikut di Hong Kong Open 2019, tetapi sekali lagi sudah keok di babak pertama atas Viktor Axelsen dengan skor 9-21, 14-21.

Masih penasaran, Son Wan-ho kembali mengikuti turnamen Korea Masters 2019 yang notabenenya diselenggarakan di rumahnya sendiri. Namun, lagi-lagi, ia sudah harus tumbang atas wakil Thailand, Tanongsak Saensomboonsuk dengan skor 21-17, 19-21, 21-13.

Baca Juga

Dilansir dari Twitter akun @BadmintonTalk, kekalahan Son Wan-ho tersebut akan membuat rankingnya turun ke peringkat 45 dunia BWF pada update ranking Selasa (26/11/19) mendatang.

Dalam update ranking BWF terbaru Selasa (19/11/19) kemarin, Son Wan-ho sudah harus turun 9 peringkat ke ranking 33 dunia dengan mengoleksi 37450 poin. Tentunya, ia harus segera kembali ke perfomanya jika tidak ingin ranking terus turun.

BWFAnthony Sinisuka GintingKorea MastersBulutangkisBerita OlahragaBerita SportSon Wan-hoBerita Bulutangkis

Berita Terkini