Tak Berhasil Juara, Ini Total Pendapatan Ahsan/Hendra dkk di Malaysia Masters 2020
INDOSPORT.COM - Para wakil atlet bulutangkis Indonesia yang berlaga di Malaysia Masters 2020 pada 7-12 Januari kemarin diketahui telah membawa pulang hadiah bernilai fantastis.
Kompetisi yang termasuk dalam gelaran BWF World Tour Super 500 tersebut diketahui menyediakan total hadiah super fantastis bagi para atlet yang berlaga hingga menyentuh angka 400.000 dolar AS atau setara Rp5,58 miliar.
Meskipun tak ada satu pun wakil Indonesia yang berhasil meraih gelar di Malaysia Masters 2020, namun Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dan kolega tetap berhak membawa pulang hadiah yang lumayan besar.
Para semifinalis di Malaysia Masters 2020 diketahui berhak membawa pulang hadiah sebesar 5.800 dolar AS atau setara Rp81 juta untuk pemain tunggal, sedangkan pemain nomor ganda berhak membawa pulang 5.600 dolar AS(sekitar Rp78 juta).
Itu berarti pasangan Ahsan/Hendra, Greysia Polii/Apriyani Rahayu dan Fajar Alfian/M. Rian Ardianto berhak membawa pulang hadiah sebesar 5.600 dolar AS(sekitar Rp78 juta).
Sedangkan hadiah untuk pemain tunggal berhak memperoleh 2.400 dolar AS (sekitar Rp33 juta) dan pemain ganda meraih 2.900 dolar AS atau sekitar Rp40 juta.
Itu berarti Jonatan Christie berhak membawa pulang hadiah sebesar 2.400 dolar AS (sekitar Rp33 juta), sedangkan Kevin Sanjaya/Marcus Gideon memperoleh hadiah sebesar 2.900 dolar AS atau sekitar Rp40 juta.
Sementara Ruselli Hartawan berhak membawa pulang hadiah sebesar 1.400 dolar AS atau setara Rp19 juta, sedangkan pasangan Ricky Karandasuwardi/Pia Zebadiah berhak membawa pulang hadiah sebesar 1.500 dolar AS atau setara Rp21 juta karena hanya mencapai babak kedua Malaysia Masters 2020.