x

Tak Kenal Lelah Dukung Indonesia, Anthony Ginting Beri Pujian Setinggi Langit ke Fans

Selasa, 14 Januari 2020 15:29 WIB
Penulis: Shella Aisiyah Diva | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
Pebulutangkis Anthony Sinisuka Ginting memberikan pujian setinggi langit kepada seluruh fans bulutangkis Tanah Air untuk dukungannya di Indonesia Masters 2020.

INDOSPORT.COM - Pebulutangkis Anthony Sinisuka Ginting memberikan pujian setinggi langit kepada seluruh fans bulutangkis Tanah Air untuk dukungan luar biasanya di Indonesia Masters 2020.

Mulai Selasa (14/01/20) hingga Minggu (19/01/20) mendatang, wakil Tanah Air, termasuk Anthony Ginting akan berjuang di turnamen Indonesia Masters 2020.

Baca Juga

Kehadiran sosok pecinta bulutangkis di Istora Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta diketahui akan menjadi hal yang sangat penting untuk para wakil Tanah Air yang berjuang di Indonesia Masters 2020.

Dan tentunya, kehadiran pecinta bulutangkis ini diapresiasi langsung oleh Anthony Ginting karena dukungan yang diberikan akan berarti banyak bagi dirinya dan wakil Indonesia lainnya yang sedang berjuang di Indonesia Masters 2020.

"Buat suporter yang datang di Istora, terimakasih sudah menyampatkan untuk hadir dan mendukung langsung kita karena dukungan kalian sangat berarti bagi kami atlet Indonesia," ujar Anthony Ginting dikutip dari akun sosial media Djarum Badminton.

Pebulutangkis Anthony Ginting akan bermain di babak pertama Indonesia Masters 2020 berhadapan dengan wakil India, Parupalli Kashyap pada Rabu (15/01/20) besok hari.

Baca Juga

Secara head-to-head, Anthony Ginting berhasil menang lima kali atas wakil India, Parupalli Kashyap. tersebut di lima pertemuan terakhir mereka.

Tentunya di pertemuan besok, Anthony Ginting wajib menang untuk memperbaiki hasil buruk sebelumnya di turnamen Malaysia Masters 2020 demi meraih gelar perdana di turnamen Indonesia Masters 2020.

Anthony Sinisuka GintingIndiaRaketBulutangkisBerita OlahragaBerita SportIndonesia Masters 2020Berita Bulutangkis

Berita Terkini