Eks Pelatih Bulutangkis Denmark Soroti Raihan Wakil Indonesia di Indonesia Masters 2020
INDOSPORT.COM - Raihan fantastis wakil Tanah Air di turnamen Indonesia Masters 2020 menjadi sorotan dari eks pelatih bulutangkis Denmark, Steen Schleicher.
Indonesia diketahui berhasil menjadi juara umum di pagelaran Indonesia Masters 2020 lewat sektor tunggal putra, ganda putri dan putra.
Raihan tersebut merupakan yang pertama kalinya bagi wakil Tanah Air di turnamen Super Series 500+ dan tentunya ini merupakan pencapaian yang fantastis di awal tahun 2020 setelah kekecewaan di Malaysia Masters 2020 lalu.
Pencapaian luar biasa tiga wakil Indonesia tersebut mendapat sorotan dari eks pelatih bulutangkis Denmark, Steen Schleicher yang disampaikan langsung lewat akun media sosial pribadi miliknya.
"3 hal yang bisa diambil dari Indonesia Masters 2020. 3) Suasana dan kegembiraan di Istora dengan begitu banyak pertandingan dan kejutan 2) Final WD dan kemenangan pertama GreysiaPolii di kandang 1) Kaki ringan Anthony Menghasilkan efek penuh dan akhirnya lagi di atas podium," cuit Steen.
Usai pagelaran Indonesia Masters 2020 selanjutnya akan bergulir turnamen Thailand Masters 2020 mulai bergulir pada 21-26 Januari mendatang di Bangkok, Thailand.