Jadwal Thailand Masters Hari Ini: Menanti Duel Rekan Senegara
INDOSPORT.COM - Berikut jadwal babak perempatfinal Thailand Masters 2020, Jumat (24/01/20). Empat wakil Indonesia akan bertanding di 3 nomor, yakni tunggal putri, tunggal putra, dan ganda campuran.
Aksi tunggal putri unggulan, Gregoria Mariska Tunjung melawan wakil Jepang, Akane Yamaguchi bakal menjadi pembuka babak perempatfinal Thailand Masters 2020. Pertandingan antara Gregoria melawan Akane digelar di court 2 Indoor Stadium Huamark mulai pukul 13:05.
Diketahui, Gregoria Mariska sukses melangkah ke babak perempatfinal usai menekuk wakil tuan rumah, Busanan Ongbamrungphan dengan skor yang cukup sengit. Gregoria harus melalui tiga set untuk meraih kemenangan 14-21, 21-11, 21-10
Kemudian, akan tersaji duel rekan senegara di nomor ganda campuran, yang mempertemukan Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja dengan Adnan Maulana/Mychlle Chrystine Bandaso.
Hafiz/Gloria berhasil menyingkirkan Ronan Labar/Anne Tran dari Prancis lewat laga yang relatif mudah di babak kedua Thailand Masters 2020. Ganda campuran nomor kedua Tanah Air itu menang dua gim langsung dengan skor 21-11, 24-22 dalam tempo 37 menit.
Kemudian, kontingen Merah Putih juga mengirimkan satu wakilnya di nomor tunggal putra. Ia adalah Shesar Hiren Rustavito yang akan berlaga melawan wakil China, Shi Yuqi.
Berikut Jadwal Lengkap Perempatfinal Thailand Masters 2020, Jumat (24/01/20).
13:05: Gregoria Mariska Tunjung vs Akane Yamaguchi (court 2)
15:00: Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja vs Adnan Maulana/Mychlle Chrystine Bandaso (cout 3)
16:30: Shesar Hiren Rhustavito vs Shi Yu Qi (court 3)