x

Bicara Peluang Praveen/Melati di All England 2020, Pelatih Bandingkan dengan Hafiz/Gloria

Rabu, 4 Maret 2020 10:05 WIB
Penulis: Shella Aisiyah Diva | Editor: Indra Citra Sena
Bicara soal peluang pasangan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti di Kejuaraan All England 2020, ini kata pelatih ganda campuran PBSI, Richard Mainaky.

INDOSPORT.COM - Bicara soal peluang pasangan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti di Kejuaraan All England 2020, ini kata pelatih ganda campuran PBSI, Richard Mainaky.

Kejuaraan All England 2020 diketahui akan segera bergulir pada 11-15 Maret di Arena Birmingham, Birmingham, Inggris. Pasangan Praveen/Melati merupakan salah satu pemain yang akan bermain di gelaran BWF World Tour Super 1000 tersebut.

Baca Juga

Menjelang perhelatan turnamen bulutangkis tertua di dunia tersebut, pelatih Richard Mainaky menyebut kalau pasangan Praveen/Melati saat ini sudah mulai memperbaiki komunikasi mereka dan mengalami banyak perubahan.

"Saya bilang ke mereka itu cukup bagus. Saling mendukung, komunikasi jalan. Mereka sudah banyak mengalami perubahan," ujar Richard Mainaky seperti dikutip dari situs olahraga Antara.

Ketika bicara soal peluang sektor ganda campuran di Kejuaraan All England 2020,  pelatih Richard Mainaky pun menyebut perbandingan peluang antara pasangan Praveen/Melati dengan Hafiz Faizal/Gloria E. WIdjaja.

"Yang berpeluang juara pasangan Praveen/Melati, kalau pasangan Hafiz/Gloria masih mencari untuk menuju ke sana (juara)," pungkasnya.

Dituturkan lebih lanjut oleh pelatih Richard Mainaky kalau keyakinan pada pasangan Praveen/Melati yaitu karena faktor perubahan mereka yang sudah tak lagi banyak dipengaruhi oleh suasana hati atau mood ketika bermain.

Baca Juga

"Saya sudah melihat mereka memiliki progres. Mudah-mudahan dari pertandingan ini, mereka akan menunjukkan grafik naik karena mereka sudah mulai konsisten dan komunikasinya sudah berjalan baik," pungkasnya.

Di babak pertama Kejuaraan All England 2020, pasangan Praveen/Melati diketahui akan berhadapan dengan wakil Chinese Taipei, yakni pasangan Wang Chi-lin/Cheng Chi Ya.

Richard MainakyPraveen Jordan/Melati DaevaHafiz Faizal/Gloria Emanuelle WidjajaBulutangkisBerita OlahragaBerita SportBerita BulutangkisAll England 2020

Berita Terkini