x

Kembali Hadapi Rekan Senegara di Babak Awal, Wakil Malaysia: Sangat Disayangkan!

Senin, 9 Maret 2020 10:16 WIB
Penulis: Shella Aisiyah Diva | Editor: Lanjar Wiratri
Pasangan ganda putra, Aaron Chia/Soh Wooi Yik menyayangkan pertemuan mereka dengan rekan senegara di babak pertama Kejuaraan All England 2020.

INDOSPORT.COM - Pasangan ganda putra, Aaron Chia/Soh Wooi Yik menyayangkan pertemuan mereka dengan rekan senegara di babak pertama Kejuaraan All England 2020.

Berdasarkan hasil drawing All England 2020 yang telah dilakukan oleh Organisasi Bulutangkis Dunia (BWF) beberapa waktu lalu, pasangan Aaron/Wooi Yik sudah harus berhadapan dengan rekan sesama Malaysia, Goh Sze Fei/Nur Izzuddin Ramzani.

Baca Juga

Tentu saja, berhadapan dengan rekan senegara di babak awal Kejuaraan All England 2020 merupakan hal yang sangat disayangkan pasangan Aaron/Wooi Yik karena hal ini bukan yang pertama kali terjadi.

Di tahun 2019, hal seperti ini sudah sering mereka alami dan tentu saja, seperti keinginan para pemain lain yang berharap bisa menghadapi rekan sendiri di babak final, hal ini pun juga diharapkan oleh pasangan Aaron/Wooi Yik.

"Menghadapi Sze Fei/Izzuddin di babak pertama sangat disayangkan. Kami telah memainkan pasangan Malaysia beberapa kali sebelumnya," ujar Aaron Chia dikutip dari media News Straits Times.

Baca Juga

Selain itu di tengah wabah virus Corona yang kian meresahkan, pasangan Aaron/Wooi Yik pun mengaku sedikit khawatir, tetapi mereka tetap menjalankan aturan-aturan yang telah ditetapkan oleh penyelenggara All England 2020.

Namun Kejuaraan All England 2020 sampai saat ini masih akan tetap bergulir sesuai dengan rencana yakni pada 11-15 maret mendatang di Arena Birmingham, Inggris.

MalaysiaBulutangkisBerita OlahragaBerita SportAaron Chia/Soh Wooi YikBerita BulutangkisAll England 2020

Berita Terkini