Indonesia Bisa Kirimkan 13 Wakilnya ke Olimpiade 2020, Asalkan...
INDOSPORT.COM - PP PBSI menyebut bisa mengirimkan 13 wakil Indonesia ke panggung Olimpiade Tokyo 2020 asalkan Federasi Bulutangkis Dunia (BWF) memutuskan kalau kualifikasi berakhir di Kejuaraan All England 2020.
Sejauh ini hingga Kejuaraan All England 2020 selesai dilaksanakan pada Minggu (15/03/20) lalu di Arena Birmingham, Inggris, setidaknya pasangan Hafiz Faizal/Gloria E. Widjaja sudah berhasil bertahan di peringkat kedelapan dalam peringkat 'race to Tokyo'.
Dan seperti diketahui sebelum Kejuaraan All England 2020 berakhir, BWF diketahui memberi pengumuman bahwa sejumlah turnamen bulutangkis yang termasuk dalam kualifikasi Olimpiade Tokyo 2020 ditunda akibat wabah virus Corona yang kian mengkhawatirkan.
Tentu saja, jika pada akhirnya BWF memutuskan kalau mereka akan mengakhiri periode kualifikasi di Kejuaraan All England 2020 maka akan menjadi keuntungan besar bagi PBSI yang berhasil mencapai target dengan mengirimkan 13 wakil ke Olimpiade Tokyo 2020.
"Kalau lihat urutan ranking Road to Olympics sampai dengan Kamis (19/3), itu tercapai karena ranking Hafiz/Gloria tetap ada di ranking delapan," ujar Budi dikutip dari media Antara.
Kendati demikian Sekretaris Jenderal PBSI tersebut menyebut bahwa nama-nama pemain Indonesia yang lolos ke Olimpiade Tokyo 2020 belum bisa dipastikan dan masih harus menunggu keputusan resmi dari BWF,
Sejauh ini, 11 wakil Indonesia yang berhasil lolos ke Olimpiade Tokyo 2020 adalah Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie, Gregoria Mariska Tanjung, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan, Greysia Polii/Apriyani Rahayu, dan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti.
Sementara pasangan Hafiz Faizal/Gloria E.Widjaja yang kini menduduki peringkat kedelapan sangat rentan tergeser oleh pasangan Hong Kong yang menempati urutan kesembilan asal Hongkong, Tang Chun Man/Tse Ying Suet dengan selisih sekitar 300 poin.
Wabah virus Corona memang tengah menjadi isu yang mengkhawatirkan dalam beberapa bulan terakhir ini, setidaknya 234.000 orang di seluruh dunia dari 177 negara sudah terinfeksi virus Corona dan di Indonesia sendiri, sudah menginfeksi 450 orang, 38 meninggal dan 20 sembuh per Sabtu (21/03/20) lalu.