Update Ranking Kualifikasi Olimpiade 2020: Wakil Indonesia Masih Perkasa
INDOSPORT.COM - Federasi Bulutangkis Dunia (BWF) kembali merilis peringkat dunia terkini menjelang Kualifikasi Olimpiade Tokyo 2020, Selasa (31/03/20).
Berdasarkan update terbaru 'race to Tokyo' minggu ke-13 2020, tidak terjadi perubahan peringkat untuk wakil Indonesia lantaran belum tampil di turnamen bulutangkis lainnya setelah BWF memutuskan untuk menagguhkan semua turnamen sebagai langkah untuk pencegahan virus corona.
Pada sektor ganda putra, pasangan Kevin Sanjaya/Marcus Gideon dan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan yang sudah dipastikan akan mewakili Indonesia di ajang Olimpiade Tokyo 2020 masih berada diperingkat pertama dan kedua.
Sedangkan pada sektor tunggal putra, Anthony Sinisuka Ginting dan Jonatan Christie masih bertengger diperingkat keempat dan ketujuh. Sementara wakil sektor tunggal putri Tanah Air belum mampu menembus peringkat 10 besar.
Pasangan Greysia Polii/Apriyani Rahayu masih tertahan di peringkat kedelapan sektor ganda putri. Pada sektor ganda campuran, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti berada di posisi keempat dan Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja tertahan di posisi kedelapan.
Olimpiade Tokyo 2020 yang awalnya akan diselenggarakan pada 4 Juli - 9 Agustus 2020 mundur ke 23 Juli - 8 Agustus 2021 akibat wabah virus Corona.
Berikut INDOSPORT merangkum daftar pebulutangkis yang masuk peringkat 10 besar kualifikasi Olimpiade Tokyo 2020, per Selasa (31/03/20):
- Tunggal Putra
1. Kento Momota
2. Chou Tien Chen
3. Anders Antonsen
4. Anthony Sinisuka Ginting
5. Chen Long
6. Viktor Axelsen
7. Jonatan Christie
8. NG Ka Long Angus
9. Lee Zii Jia
10. Wang Tzu Wei
- Tunggal Putri
1. Chen Yufei Tai Tzu Ying
2. Tai Tzu Ying
3. Nozomi Okuhara
4. Akane Yamaguchi
5. Carolina Marin
6. Ratchanok Intanon
7. Pusarla V. Sindhu
8. An Se-young
9. He Bing Jiao
10. Michelle Li
- Ganda Putra
1. Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo
2. Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan
3. Li Jun Hui/Liu Yu Chen
4. Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe
5. Takeshi Kamura/Keigo Sonoda
6. Fajar Alfian/M. Rian Ardianto
7. Lee Yang/Wang Chi-lin
8. Choi Sol Gyu/Seo Seung Jae
9. Aaron Chia/Soh Wooi Yik
10. Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty
- Ganda Putri
1. Yuki Fukushima/Sayaka Hirota
2. Chen Qing Chen/Jia Yi Fan
3. Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara
4. Lee So-hee/Shin Seng-chan
5. Kim So-yeong/Kong Hee-yong
6. Misaki Matsumoto/Ayaka Takahashi
7. Du Yue/Lin Yin Hui
8. Greysia Polii/Apriyani Rahayu
9. Chang Ye-na/Kim Hye-rin
10. Baek Ha-na/Jung Kyung-eun
- Ganda Campuran
1. Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong
2. Wang Yi Lyu/Huang Dong Ping
3. Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai
4. Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti
5. Yuta Watanabe/Arisa Higashino
6. Seo Seung-jae/Chae Yu-jung
7. Chan Peng Soon/Goh Liu Ying
8. Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja
9. Tang Chun Man/Tse Ying Suet
10. Marcus Ellis/Lauren Smith