Legenda Badminton India Pernah Gadaikan Rumah demi Bangun Akademi
INDOSPORT.COM - Siapa sangka, demi membangun akademi, Kepala pelatih Asosiasi Bulutangkis India (BAI) sekaligus legenda badminton India, Pullela Gophicand sampai rela menggadaikan rumah?
Sebelum menjadi sangat sukses seperti saat ini, Pullela Gophicand ternyata harus jatuh bangun demi mendirikan sebuah akademi badminton miliknya sendiri di India.
Dilansir dari situs olahraga sportskeeda, Kepala pelatih BAI, Pullela Gophicand menceritakan bagaimana kisah perjuangannya membangun akademi ketika berbicara dengan Ravichandran Ashwin dalam episode terakhir dari acara YouTube terakhir 'DRS with Ash'.
"Ketika saya memulai akademi, itu seperti perusahaan startup karena pada saat itu, saya yang melakukan semuanya. Saya yang menjadi pelatih, wali, fisio, trainer, penjaga, semua peran itu saya lakukan dalam satu waktu," ujar Gophicand.
Diakui oleh legenda badminton India tersebut, ia baru bisa mendapatkann sponsor setelah beberapa tahun kemudian dan mengaku tidak tahu menahu sudah berapa banyak materi dan tenaga yang dihabiskannya untuk membangun akademi badminton miliknya.
"Jadi, saya tidak memiliki sponsor atau sebuah struktur tetapi saya percaya bahwa saya memiliki formula. Baru beberapa tahun kemudian dia mendapatkan uang untuk melakukan berbagai hal. Saya tidak tahu berapa banyak waktu, uang, dan sumber daya yang saya habiskan pada tahun-tahun awal pelatihan," sambungnya.
Tak hanya bercerita bagaimana perjuangannya membangun akademi badminton miliknya, Kepala pelatih BAI itu juga membongkar sebuah fakta ketika ia memutuskan menggadaikan rumah miliknya untuk membangun akademi tersebut.
"Pada tahun 2007, kami berjuang untuk menemukan dana untuk akademi. Seluruh keluarga kami, termasuk istri dan orang tua, memutuskan untuk menjual rumah," bebernya.
"Kami akhirnya tidak menjual rumah. Kami menggadaikannya untuk 3 crores (setara Rp6,18 miliar) dan kemudian kami menaruh uang itu untuk menyelesaikan akademi," pungkasnya.
Perjuangan Pullela Gophicand akhirnya tak berakhir sia-sia, karena saat ini, akademi badminton miliknya merupakan salah satu yang terbaik di India.