x

Belum Menyerah, Saina Nehwal Bakal Tampil All Out demi Olimpiade Tokyo

Minggu, 29 November 2020 09:01 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor:
Saina Nehwal smash Shuttlecock kepada lawan di Odense Sports Park (21/10/18). Shi Tang/Getty Images

INDOSPORT.COM – Pebulutangkis India, Saina Nehwal, mengaku belum menyerah untuk mengejar tiket Olimpiade Tokyo tahun 2021 dan sedang bekerja keras menghadapi pertandingan dunia.

Tunggal putri berusia 30 tahun itu pernah memuncaki tangga klasemen dunia BWF pada masanya. Namun kini posisinya melorot ke peringkat 20 akibat performa yang menurun dan cedera yang dia alami.

Sementara pada rangking untuk kualifikasi Olimpiade Tokyo, pemenang medali perunggu Olimpiade London 2012 itu tergelincir di peringkat ke-22.

Baca Juga
Baca Juga

Saina Nehwal berjanji akan kembali ke bulutangkis profesional, terutama dalam hal persiapan menuju Asian Leg yang akan digelar Januari nanti di Thailand. Dia juga tak melupakan mimpinya untuk bisa tampil di Olimpiade Tokyo yang ditangguhkan tahun depan.

“Saya tahu Olimpiade ada di kepala semua orang. Ini adalah sesuatu yang sangat besar tapi sebelumnya Anda harus memikirkan begitu banyak turnamen. Saya harus kembali ke ritme saya dan menang melawan pemain yang berada di 20 besar,” kata Nehwal dilansir dari Indian Today.

Saina juga mengatakan bahwa dia sudah menjalani latihan selama dua hingga tiga bulan untuk menghadapi sejumlah turnamen yang akan datang.

Setidaknya istri dari tunggal Parupalli Kashyap berharap bisa memainkan tujuh sampai delapan turnamen dengan hasil memuaskan sebelum memikirkan turnamen Olimpiade di Tokyo nanti.

“Tapi ya, saya pasti akan mengejar (Olimpiade Tokyo). Saya ingin melakukannya, melakukannya dengan baik dan saya bekerja keras untuk itu,” tandas Saina.

Asian Leg sendiri menjadi turnamen pertama yang akan diikuti Saina setelah pandemi virus corona melanda sejak Maret 2019.

Baca Juga
Baca Juga

Sebelumnya, Saina dan suaminya memutuskan mundurdari turnamen Series 750 Denmark Open 2020 pada Oktober lalu di Odense, Denmark. Denmark Open menandai dimulainya kembali turnamen resmi yang digelar BWF di tengah pandemi.

Asian Leg akan dilangsungkan di Bangkok, Thailand, dengan menyajikan tiga turnamen. Di antaranya, YONEX Thailand Open (12-17 Januari), Toyota Thailand Open (19-24 Januari), dan BWF World Tour Finals (27 - 31 Januari).
 

BWFIndiaSaina NehwalOlimpiade Tokyo 2020BulutangkisBerita Bulutangkis

Berita Terkini