x

Usai Peraih Perak Olimpiade Rio 2016, Pasangan Jerman Kembali Kandaskan Unggulan 1

Minggu, 7 Maret 2021 00:41 WIB
Penulis: Shella Aisiyah Diva | Editor:
Usai kalahkan peraih medali perak Olimpiade Rio 2016, pasangan Jerman Mark Lamsfuss/Marvin Seidel kini kembali mengalahkan unggulan 1 Aaron Chia/Soh Wooi Yik.

INDOSPORT.COM - Usai kalahkan peraih medali perak Olimpiade Rio 2016, pasangan Jerman Mark Lamsfuss/Marvin Seidel kini kembali mengalahkan unggulan 1 asal Malaysia yakni Aaron Chia/Soh Wooi Yik di semifinal Swiss Open 2021.

Sebelumnya, pasangan Jerman Mark Lamsfuss/Marvin Seidel mengalahkkan peraih medali perak Olimpiade Rio 2016 yakni Goh V Shem/Tan Wee Kiong di babak kedua Swiss Open 2021 dengan skor 21-19, 21-19.

Baca Juga
Baca Juga

Selepas mengalahkan peraih medali perak Olimpiade Rio 2016, pasangan Jerman kembali membuat sebuah gebrakan fantastis di semifinal Swiss Open 2021 dengan mengalahkan unggulan 1 asal Malaysia Aaron Chia/Soh Wooi Yik.

Sempat ketat di awal pertandingan, pasangan Jerman berhasil melepaskan diri dari tekanan pasangan Malaysia, dan akhirnya menutup interval gim pertama dengan keunggulan 11-6 atas Aaron/Wooi Yik.

Selepas interval, pasangan Mark/Marvin masih terus mendominasi dan akhirnya melesat jauh meninggalkan Aaron/Wooi Yik untuk mengunci kemenangan dengan skor 21-13 di gim pertama semifinal Swiss Open 2021.

Baca Juga
Baca Juga

Hal sebaliknya terjadi di gim kedua. Tak ingin terus ditekan oleh pasangan Jerman, unggulan 1 asal Malaysia mencoba mengambil inisiatif serangan sejak menit awal pertandingan, dan hasilnya sesuai perkiraan, Aaron/Wooi Yik berhasil mendominasi jalannya laga.

Sebelum akhirnya mengunci keunggulan dengan skor 11-6 di interval gim kedua atas Mark/Marvin. Usai interval, kontrol permainan tetap ada di pasangan Aaron/Wooi Yik, sedangkan wakil Jerman terikut dengan pola yang diterapkan oleh pasangan Malaysia.


1. Usai Peraih Perak Olimpiade, Pasangan Jerman Kembali Kandaskan Unggulan 1

Usai kalahkan peraih medali perak Olimpiade Rio 2016, pasangan Jerman Mark Lamsfuss/Marvin Seidel kini kembali mengalahkan unggulan 1 asal Malaysia yakni Aaron Chia/Soh Wooi Yik di semifinal Swiss Open 2021.

Tak bisa lagi mengejar keunggulan pasangan Malaysia dan lebih cenderung banyak melakukan kesalahan, pasangan Jerman memilih melepaskan gim kedua untuk membiarkan pasangan Aaron/Wooi Yik meraih kemenangan dengan skor 21-13. Pertandingan berlanjut ke rubber gim untuk mengetahui siapa yang lolos ke final Swiss Open 2021.

Pertandingan di gim ketiga berlangsung lebih ketat. Sejak menit awal pertandingan baik Mark/Marvin dan Aaron/Wooi Yik sama-sama berjual-beli serangan. Bahkan hingga menjelang interval keduanya masih saling menyalip.

Namun pasangan Jerman berhasil melakukan salipan dan akhirnya menutup interval gim ketiga dengan keunggulan 11-8 atas wakil Malaysia. Selepas interval, pasangan Aaron/Wooi Yik berusaha untuk mengejar.

Mereka setidaknya berhasil memperkecil ketertinggalan, dan hanya selisih satu poin. Tetapi ketika dudukan 14-15, pasangan Malaysia mengalami anti-klimaks dan akhirnya membuat Mark/Marvin dengan leluasa mengembangkan permainan.

Sebelum akhirnya mengunci kemenangan dengan skor 21-16 atas unggulan 1 yakni Aaron Chia/Soh Wooi Yik, dan mengunci tiket melaju ke final Swiss Open 2021, dimana Mark/Marvin akan berhadapan dengan Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen.

JermanMalaysiaOlimpiade Rio 2016BulutangkisBerita OlahragaBerita SportAaron Chia/Soh Wooi YikBerita BulutangkisMark Lamsfuss/Marvin SeidelSwiss Open 2021

Berita Terkini