Pasca Vaksinasi Tahap Kedua, Mohamad Ahsan dan Jonatan Christie Incar Juara All England
INDOSPORT.COM - Skuat bulutangkis Indonesia telah berangkat ke Inggris semalam untuk bertanding di All England 2021. Sebelumnya, mereka menjalani vaksinasi tahap kedua di RSON, Cibubur, Jakarta, Jumat (12/03/21).
Dua andalan di sektor ganda putra dan tunggal putra, Mohamad Ahsan dan Jonatan Christie pun menargetkan juara di turnamen All England. Mereka berharap bisa tetap fit dan menampilkan yang terbaik setelah menerima vaksin.
"Semoga kita bisa dapat juara nantinya. Mohon dukungan masyarakat Indonesia. Target yang penting main bagus dan menang di setiap babak," kata Ahsan.
"Mohon doanya agar tim Indonesia bisa juara di All England. Untuk target, yang penting kita main bagus saja, agar bisa juara," imbuh Jonatan.
Total, ada delapan yang diturunkan untuk All England 2021. Sektor tunggal putra, Indonesia mengirimkan tiga wakil, yakni Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie, dan Tommy Sugiarto. Sedangkan ganda campuran hanya diwakili oleh Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti.
Untuk ganda putra, PBSI mengirim tiga pasangan dan tumpuan utama tetap ke Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo dan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan. Sementara dari ganda putri hanya Greysia Polii/Apriyani Rahayu jadi andalan utama.
1. Incar Gelar All England
Sementara itu, ketua Umum PP PBSI Agung Firman Sampurna menganggap All England adalah kejuaraan prestisius. Diharapkan para atlet memberikan penampilan terbaik.
"Kita menganggap All England ini adalah ajang yang prestisius. Oleh karena itu kita menurunkan tim terbaik yang kita miliki. Dipimpin oleh manajer tim Ricky Soebagdja, dengan pertimbangan dia pernah menjuarai All England dua kali bersama Rexy Mainaky di tahun 1995 dan 1996," pungkas.
Turnamen All England akan berlangsung di Birmingham, 17-21 Maret. PBSI mengincar gelar sebanyak mungkin.