x

Rafael Nadal Curhat Sulitnya Putuskan Tak Ikut Wimbledon dan Olimpiade

Jumat, 18 Juni 2021 13:05 WIB
Editor: Nugrahenny Putri Untari
Petenis asal Spanyol, Rafael Nadal, memutuskan mundur dari Wimbledon dan Olimpiade Tokyo.

INDOSPORT.COM - Rafael Nadal mencurahkan isi hatinya usai memutuskan tidak ikut turnamen Grand Slam Wimbledon 2021.

Petenis asal Spanyol tersebut membuat pengumuman melalui akun media sosial Twitter-nya pada Jumat (17/06/21). Meski mengaku sulit saat mengambil keputusan, semua ini dilakukan demi kebaikan dirinya sebagai atlet.

Melalui cuitannya, Nadal mengatakan dirnya juga tidak akan berpartisipasi di Olimpiade Tokyo, yang dijadwalkan bergulir mulai bulan depan.

“Halo semua. Saya telah memutuskan tidak ikut Wimbledon, begitu pula Olimpiade. Memang bukan keputusan mudah tapi setelah melihat kondisi tubuh saya dan berdiskusi dengan tim, ini yang terbaik,” ujarnya.

Baca Juga
Baca Juga

Rafael Nadal memang melakukan ini semua demi kariernya. Ia ingin terus bermain untuk jangka waktu yang lama, sehingga menjaga kondisi tubuh dan kesehatan dengan baik adalah langkah penting yang harus ia ambil.

“Jeda Roland-Garros dan Wimbledon dua pekan. Rasanya tubuh ini kesulitan untuk pulih setelah bermain di turnamen tanah liat yang demanding (berat),” tambah peraih 20 gelar Grand Slam tersebut.

Meski harus menebar kekecewaan ke para penggemar dan penikmat olahraga tenis, terutama mereka yang ada di Inggris dan Jepang, Nadal tidak lupa menitipkan pesan jelang gelaran Wimbledon dan juga Olimpiade Tokyo.

Baca Juga
Baca Juga

Ia mengaku ajang Olimpiade adalah event berharga baginya sebagai seorang atlet. Banyak kenangan serta prestasi yang sudah ia raih selama berkompetisi di acara multi-event akbar tersebut, dan ia merasa bahagia karenanya.

“Olimpiade selalu berarti dan jadi semangat saya sebagai atlet olahraga. Saya sendiri sudah pernah merasakannya tiga kali, selain itu juga jadi pembawa bendera untuk negara saya,” ucapnya.

Untuk diketahui, seumur kariernya berpartisipasi di ajang Olimpiade, Rafael Nadal berhasil meraih medali emas di kategori tunggal putra Beijing 2008 dan ganda putra Rio de Janeiro 2016. 


1. Selain Nadal, Osaka Juga Tak Ikut Wimbledon

Naomi Osaka juga mundur dari Wimbledon.

Sementara itu, bukan hanya Rafael Nadal yang memutuskan mundur dari Wimbledon. Adalah Naomi Osaka, petenis yang belum lama ini jadi buah bibir di turnamen Grand Slam lainnya, Prancis Terbuka 2021.

Namun sedikit berbeda dengan Nadal, Osaka masih akan berpartisipasi di Olimpiade Tokyo. Bahkan, ia memutuskan mundur dari Wimbledon lantaran ingin fokus ke pesta olahraga empat tahunan tersebut.

Berdasarkan laporan dari Kyodo, atlet wanita peraih gelar Australia Terbuka 2021 tersebut ingin menghabiskan waktu bersama orang-orang terdekatnya sebelum berkompetisi di Olimpiade bulan depan.

Rafael NadalWimbledonNaomi OsakaOlimpiade Tokyo 2020TenisBerita Tenis

Berita Terkini