x

Hendra/Ahsan Masih Tak Percaya Bisa Lolos ke Olimpiade Tokyo

Jumat, 2 Juli 2021 12:58 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor:

INDOSPORT.COM – Ganda putra bulutangkis Indonesia, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan, masih tidak percaya bahwa mereka bisa lolos ke Olimpiade Tokyo 2020.

Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan menjadi pasangan ganda putra Indonesia kedua yang sukses menyegel satu tiket di Olimpiade Tokyo. Sebelum ini, Marcus Gideon/Kevin Sanjaya lebih dulu mendapatkannya.

Baca Juga
Baca Juga

Pada edisi sebelumnya, yakni Olimpiade Rio, Ahsan/Hendra gagal memberikan yang terbaik untuk memenangkan medali.

“Sejujurnya, bisa tampil di Olimpiade Tokyo saja kami tidak menyangka. Yang pasti, kami lebih bersemangat menjalaninya karena ini Olimpiade,” ujar Hendra kepada BWF TV.

Ditambahkan pula oleh Ahsan, pencapaian mereka di Olimpiade ini menjadi kejutan setelah sebelumnya dirinya sempat terpisah dengan Hendra Setiawan.

“Sebetulnya kami tidak menyangka bisa main di Olimpiade lagi. Kami sempat berpisah, berpasangan lagi dan bisa ke top level, itu tidak mudah. Tapi alhamdulillah kami bisa,” jelas Ahsan.

Begitu pun dengan perjuangan berat mereka selama rangkaian Race to Tokyo, persaingan antara ganda putra nasional  hingga penundaan turnamen akibat pandemi.

Baca Juga
Baca Juga

Dengan mengantongi tujuan mulia di Olimpiade, Ahsan hanya ingin dia dan Hendra tetap fokus ke turnamen sampai titik akhir.

“Persaingan di ganda putra Indonesia sangat ketat, ada Minions (Kevin/Marcus) dan Fajar (Alfian)/Rian (Ardianto), jadi kami punya tujuan ke Olimpiade, tapi kami fokus ke turnamen saja,” sambungnya.


1. Hendra/Ahsan Gagal di Olimpiade Rio 2016

Hendra Setiawan dan Mohammad Ahsan

Di Olimpiade Rio de Janeiro 2016, Hendra/Ahsan yang merupakan unggulan kedua, tak berhasil melewati babak penyisihan grup setelah menelan dua kekalahan dari Hiroyuki Endo/Kenichi Hayakawa (Jepang) dan Chai Biao/Hong Wei (China). 

Setelah mendapatkan hasil kurang memuaskan di Rio, Hendra/Ahsan berpisah. Hendra berpasangan dengan pemain Malaysia, Tan Boon Heong, sedangkan Ahsan berduet dengan Rian Agung Saputro. 

Namun, empat tahun berselang, mereka kembali lagi sebagai salah satu pasangan ganda putra terkuat di dunia setelah Marcus/Kevin.

Olimpiade Tokyo 2020 dihelat pada 23 Juli hingga 8 Agustus mendatang. Tim bulutangkis Indonesia akan bertolak lebih awal ke Jepang untuk proses aklimatisasi, tepatnya pada tanggal 8-18 Juli di Prefektur Kumamoto.

OlimpiadeHendra Setiawan/Mohammad AhsanOlimpiade Tokyo 2020BulutangkisBerita Bulutangkis

Berita Terkini