x

Jumpa Ahsan/Hendra di Olimpiade, Ganda Putra Malaysia Terbantu Sosok Flandy Limpele

Sabtu, 10 Juli 2021 15:46 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor:
Aaron Chia dan Soh Wooi Yik

INDOSPORT.COM – Ganda putra Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik mengaku sangat terbantu dengan sosok pelatih Indonesia, Flandy Limpele, menyusul drawing mempertemukan mereka dengan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan di Olimpiade Tokyo nanti.

Aaron Chia/Soh Wooi Yik tengah bersiap menjalani debutnya di Olimpiade saat bertanding di pesta olahraga multi-event ini di Tokyo pada 23 Juli sampai 8 Agustus 2021 mendatang.

Baca Juga
Baca Juga

Aaron Chia/Soh Wooi Yik diketahui berada di Grup D bersama juara dunia Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dari Indonesia, Choi Sol-gyu/Seo Seung-jae dari Korea Selatan dan Joshua Anthony Ho-Shue/Nyl Yakura dari Kanada.

Sesuai dengan ketentuan drawing cabang olahraga bulutangkis Olimpiade Tokyo, hanya ada dua pasangan teratas dari masing-masing grup yang berhak lolos ke sistem gugur.

Aaron/Wooi Yik memang lebih diunggulkan dibandingkan pasangan Kanada, namun mereka diprediksi bakal melalui rintangan berat melawan dua pasangan lainnya.

“Korea (Choi Sol-gyu/Seo Seung-jae) kuat dalam serangan baik dan juga solid dalam bertahan. Mereka konsisten dengan tembakan mereka dan kami tahu itu tidak akan mudah melawan mereka,” kata Wooi Yik dilansir dari The Star Malaysia.

“Tentu saja, statistik berpihak pada pemain Indonesia (Ahsan/Hendra).Tapi intinya adalah, kami telah mengalahkan mereka sekali,” lanjutnya.

Bukan tanpa sebab. Aaron/Wooi Yik pernah tergabung di grup sama dengan Indonesia dan Korea pada BWF World Tour Finals di Thailand pada Januari 2021 lalu.

Baca Juga
Baca Juga

Pasangan ranking sembilan dunia ini mampu mengalahkan Sol-gyu/Seung-jae lewat permainan straight, namun kalah dari mantan juara dunia Ahsan/Hendra.

Runner-up All England 2019 ini juga telah bermain melawan Indonesia tujuh kali dan baru menang sekali di Fuzhou China Open 2019. Namun, mereka memiliki rekor imbang 2-2 melawan Korea. 


1. Terbantu Sosok Flandy Limpele

Legenda bulutangkis Indonesia Flandy Limpele yang kini jadi kepala pelatih tepok bulu Malaysia.

Mengantisipasi sengitnya persaingan melawan pasangan Indonesia dan Korea di Olimpiade Tokyo nanti, Aaron/Wooi Yik mengharapkan bimbingan langsung pelatih Indonesia Flandy Limpele yang sudah melatih mereka sejak tahun lalu.

“Pelatih kami Flandy (Limpele) ada di sana untuk membimbing kami dan pasti akan memberi kami petunjuk melawan Ahsan/Hendra dan pemain lainnya. Kami telah mendapatkan dukungan penuh,” lanjut Wooi Yik.

“Yang paling penting adalah memastikan rencana permainan kami sendiri dan bermain dengan percaya diri di lapangan. Tergantung kita sih sebenarnya.”

“Saat ini, daripada gugup, kami lebih bersemangat dan menantikan untuk memberikan pertunjukan yang bagus di Olimpiade pertama kami.”

Flandy Limpele sendiri resmi menjadi jajaran pelatih anyar Bulu Tangkis Malaysia per Juni 2020 lalu. Sebelumnya Flandy pernah melatih ganda putra India dan pernah jadi bagian dari staf pelatih di pelatnas Indonesia.

Jadwal cabor bulutangkis di Olimpiade Tokyo sendiri akan dimulai pada tanggal 24 Juli dan berakhir pada 2 Agustus 2021.

MalaysiaMohammad Ahsan/Hendra SetiawanFlandy LimpeleOlimpiade Tokyo 2020BulutangkisAaron Chia/Soh Wooi YikBerita Bulutangkis

Berita Terkini