x

Keok oleh Petenis Kroasia, Andy Murray Pesimis Bisa Ikut Olimpiade lagi

Rabu, 28 Juli 2021 18:45 WIB
Penulis: Ilham Oktafian | Editor: Indra Citra Sena
Andy Murray dalam turnamen tenis Western and Southern Open.

INDOSPORT.COM - Pil pahit harus ditelah petenis asal Skotlandia, Andy Murray. Perjalanannya di Olimpiade Tokyo 2020 harus terhenti setelah tersingkir oleh pasangan Kroasia, Marin Cilic dan Ivan Dodig.

Di perempat final, eks petenis nomor satu dunia itu berpasangan dengan Joe Salisbury. Keduanya harus tunduk di set terakhir setelah mereka sempat unggul di set awal.

Semula, Murray diplot untuk kategori tunggal putra. Namun wakil kontingen Inggris itu kemudian mundur dengan alasan dibekap cedera paha ringan. Dirinya pun memaksakan diri untuk tetap berpartisipasi dalam kategori ganda putra demi mimpinya meraih medali emas.

Baca Juga
Baca Juga

Sayangnya, keinginan Murray harus kandas oleh pasangan pasangan Kroasia Marin Cilic dan Ivan Dodig. Setelah laga pahit tersebut, Murray mengungkapkan jika ia pesimis bisa kembali tampil di Olimpiade.

Setelah Olimpiade Tokyo 2020, ajang yang sama bakal digelar di Paris Prancis pada 2024. Di tahun tersebut usia Murray akan menginjak 34 tahun. 

"Saya tidak tahu apakah saya akan mendapat kesempatan untuk bermain lagi. Saya menyukai setiap menit bermain di Olimpiade. Saya berharap hari ini bisa berjalan berbeda," kata Andy Murray dilansir dari Eurosport.

"Saya memiliki kesempatan lain dengan Joe untuk memenangkan medali, kami sangat dekat, dan itulah yang mengecewakan. Saya ingin melakukan beberapa hal berbeda dalam pertandingan untuk mencoba membantu lebih banyak. Sangat kecewa," cetusnya.

Baca Juga
Baca Juga

Kekecewaan Murray memang cukup beralasan jika kita melihat kiprahya selama mentas di ajang empat tahunan itu. Dia tercatat dalam sejarah sebagai satu-satunya petenis yang berhasil mempertahankan gelar pada kategori tunggal Olimpiade.

Dalam hajatan sebelumnya, Murray menyabet medali emas baik saat memenangkan gelar nomor satu di London 2012 maupun Olimpiade Rio 2016.


1. Tak Mau Cari Kambing Hitam

Andy Murray sukses melangkah ke partai final pertamanya pasca cedera, dalam gelaran European Open 2019.

Saat disinggung sebab kegagalannya yang dikaitkan dengan penampilannya yang dipasangkan dengan Joe Salisbury, petenis senior tersebut lekas menepisnya.

Murray menyebut jika berduet dengan Joe Salisbury adalah pengalaman berharga. Dirinya yakin bisa kembali berduet lagi dan memenangkan gelar di kompetisi berbeda.

"Saya selalu menyukai olahraga tim, saya suka menjadi bagian dari Olimpiade. Ini adalah pengalaman yang luar biasa," ujarnya.

"Seperti yang saya yakin akan perkataan Joe, ini pertama kalinya dan saya yakin dia akan lapar untuk kembali dan melakukan lebih banyak dan lebih baik di lain kesempatan,"

"Saya tahu semua pemain tenis yang ada di tim kami benar-benar menikmatinya dan menyukai pengalamannya. Saya hanya berharap kami bisa melakukannya dengan lebih baik."

KroasiaInggrisAndy MurrayMarin CilicOlimpiade Tokyo 2020Tenis

Berita Terkini