x

Tersingkir di Indonesia Masters, Ganda Putra Malaysia Belajar dari Kevin/Marcus

Sabtu, 20 November 2021 20:58 WIB
Penulis: Maria Valentine | Editor: Isman Fadil
Ganda putra Malaysia, Ong Yew Sin/Teo Ee Yi di semifinal Indonesia Masters 2021.

INDOSPORT.COM – Ganda putra Malaysia, Ong Yew Sin/Teo Ee Yi gagal merebut tiket final Indonesia Masters 2021 dari tangan pasangan nomor satu dunia, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon.

Berlaga di Bali International Convention Center, Sabtu (20/11/21), Ong/Teo takluk dalam tiga set, 1-18, 17-21, 11-21 dalam pertarungan selama 58 menit.

Baca Juga
Baca Juga

Walaupun tak bisa melangkah ke partai pamungkas, pasangan Malaysia mengaku puas bisa menginjakkan kaki di semifinal. Mereka mengaku kurang konsisten dan tak bisa keluar dari tekanan ketika melawan Kevin/Marcus.

"Meskipun kalah, bisa tampil ke semifinal itu sudah merupakan hasil yang bagus. Hanya, kami bermain kurang konsisten pada pertandingan tadi," tutur Ong.

"Kami berusaha bermain menyerang, tetapi kami sulit keluar dari tekanan. Ke depan kami harus bisa bermain lebih konsisten dalam menyerang. Ini pelajaran penting yang kami dapat dari pertandingan tadi," ungkap Ong.

Hal senada juga diungkapkan Teo. Dia menilai permainannya kurang konsisten, sehingga pada gim kedua sempat kehilangan fokus dan akhirnya kalah.

"Kami bermain dengan gaya yang berbeda pada gim kedua. Kami perlu belajar satu sama lain hari ini. Konsistensi menjadi hal penting dalam meraih kemenangan. Kami belajar banyak hari ini," tutup Teo.

Baca Juga
Baca Juga

Di pertandingan lain, ganda Malaysia lainnya, Aaron Chia/Soh Wooi Yik juga dipulangkan oleh pasangan Jepang Takuro Hoki/Yugo Kobayashi. Hasil ini pun membuat Malaysia tak punya wakil di final.


1. Kevin/Marcus Lebih Siap

Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon di semifinal Indonesia Masters 2021.

Di sisi lain, pasangan Kevin Sanjaya/Marcus Gideon mengakui kalau sempat kalah strategi di set pertama hingga gagal memimpin lebih dulu.

"Pertandingan yang sangat baik, kami berusaha bermain menyerang pada gim pertama, tetapi beberapa kali melakukan kesalahan," kata Marcus.

"Baru pada gim kedua kami berdua mencoba memperbaiki komunikasi dengan meminimalkan kesalahan dan akhirnya keluar sebagai pemenang," ujar Marcus.

Pasangan Marcus/Kevin pada pertandingan ini terlihat lebih siap dibandingkan wakil Negeri Jiran, Ong/Teo. Menurut Kevin hal itu menunjukan bahwa dirinya bersama dengan Marcus bermain tanpa beban.

"Strategi kami hari ini bermain tanpa beban, dan menikmati setiap pertandingannya untuk bisa merebut kemenangan. Pasti, kami mengincar setiap pemain yang tidak siap untuk mendulang poin," tambah Kevin.

Di partai final Indonesia Masters 2021 besok, Kevin/Marcus akan menghadapi Takuro Hoki/Yugo Kobayashi.

Marcus Fernaldi Gideon dan Kevin Sanjaya SukamuljoKevin Sanjaya/Marcus GideonBulutangkisTeo Ee Yi/Ong Yew SinBerita BulutangkisIndonesia Masters 2021

Berita Terkini