x

Libas The Daddies, Hoki/Kobayashi Pede Taklukkan Kevin/Marcus di Final

Minggu, 21 November 2021 08:15 WIB
Penulis: Martini | Editor: Indra Citra Sena

INDOSPORT.COM - Pebulutangkis Takuro Hoki/Yugo Kobayashi semakin percaya diri menjelang laga final Indonesia Masters 2021 melawan Kevin Sanjaya/Marcus Fernaldi Gideon, Minggu (21/11/21).

Pasangan ganda putra asal Jepang, Takuro Hoki/Yugo Kobayashi, sukses merebut tiket final Indonesia Masters 2021 usai melibas Aaron Chia/Soh Wooi Yik asal Malaysia.

Bertanding di International Convention Centre & The Westin Resort, Nusa Dua, Sabtu (20/11/21), Hoki/Kobayashi menang rubber dengan skor 21-18, 19-21, 21-17.

Baca Juga
Baca Juga

Seusai pertandingan, ganda peringkat 10 dunia itu mengaku berada dalam tingkat kepercayaan diri tinggi selama berlaga di ajang bulutangkis Indonesia Masters 2021.

Pasalnya, sebelum menjejak final, Hoki/Kobayashi sudah memulangkan andalan Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan di babak 16 besar, Kamis lalu.

Kemudian, Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen (Denmark) juga takluk di tangan Hoki/Kobayashi. Tren positif itu berlanjut saat bersua Aaron Chia/Soh Wooi Yik.

"Saat ini kami tengah dalam kepercayaan diri tinggi. Kami senang bisa mengalahkan pemain-pemain hebat di sini," ungkap Hoki, jelang pertemuan kontra Kevin/Marcus.

Baca Juga
Baca Juga

Ya, di final Indonesia Masters 2021, wakil asal Negeri Sakura itu akan menghadapi tuan rumah sekaligus world number one, Kevin Sanjaya/Marcus Gideon.

Pasangan berjuluk The Minions itu lolos ke partai puncak seusai mengalahkan Ong Yew Sin/Teo Ee Yi as Malaysia, mencatatkan skor 18-21, 21-17, 21-11 dalam waktu 58 menit.


1. Head to Head

Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon di semifinal Indonesia Masters 2021.

Pertandingan Kevin Sanjaya/Marcus Gideon vs Takuro Hoki/Yugo Kobayashi di partai final Indonesia Masters 2021 bakal menjadi pertemuan ke-11 bagi kedua pasangan.

Menariknya, pasangan berjuluk The Minions mampu sapu bersih 10 kemenangan. Terakhir kali, Kevin/Marcus menang atas Hoki/Kobayashi di ajang China Open 2019.

Indonesia MastersMarcus Fernaldi Gideon dan Kevin Sanjaya SukamuljoKevin Sanjaya/Marcus GideonBulutangkisTakuro Hoki/Yugo KobayashiBerita BulutangkisIndonesia Masters 2021

Berita Terkini